Punya Fungsi Ganda, Tol di IKN Bisa Jadi Landas Pacu Pesawat

Punya-Fungsi-Ganda- To- IKN-Bisa-untuk-Landas-Pacu-Pesawat
Punya Fungsi Ganda, Tol di IKN Bisa untuk Landas Pacu Pesawat (dok. PUPR)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Rancangan khusus tol IKN sepanjang 3 km  memiliki funsi ganda, akan didesain khusus dengan kontur jalan lurus sebagaimana runway pesawat.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Negara (IKN) menyebut Jalan Tol Akses IKN Nusantara Seksi 6A dan 6B akan dirancang khusus sehingga dapat difungsikan sebagai landasan pacu atau runaway pesawat.

“Jalan tol tersebut yang dalam keadaan tertentu dapat berfungsi sebagai runway pesawat,” ujar Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Sumadilaga seperti dikutip dari Antara, Rabu (9/8).

BACA JUGA: PUPR Percepat Pembangunan Jalan Tol Menuju IKN

Selain itu, ia mengatakan sejumlah jalan arteri primer di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara juga dipertimbangkan agar bisa didarati oleh pesawat.

Kemungkinan panjang jalan arteri tersebut sekitar 1-2 km agar dapat didarati oleh pesawat.

Ia mengatakan beberapa negara di dunia telah memanfaatkan jalan-jalan yang lurus untuk bisa didarati atau menjadi landasan pesawat.

Seperti diketahui, PUPR terus meningkatkan konektivitas ke kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, salah satunya dengan melakukan percepatan pembangunan Jalan menuju ke Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP).

Jalan yang akan terhubung dengan Balikpapan-Samarinda (Balsam) ini akan mempersingkat jarak tempuh dari Balikpapan menuju Kawasan Inti IKN, yang sebelumnya dari sekitar dua jam menjadi hanya sekitar 30 menit.

 

 

(Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Pelabuhan Ratu
5 Destinasi Pantai Untuk Libur Akhir Pekan, Salah Satunya Pantai Pelabuhan Ratu!
Jerman Euro 2024 Denmark
Tersingkir oleh Jerman di Euro 2024, Pelatih Denmark Ungkap Kesulitan Skuad
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final