Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 14 Maret 2025

Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Ilustrasi-Antara Hujan, Buku dan Secangkir Kopi (ultraimg)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan prakiraan cuaca sejumlah kota besar di Indonesia. Prakiraan cuaca ini berlaku untuk Jumat (14/3/2025).

Wilayah Sumatera

Prakirawan BMKG Zhenny Husna mengatakan, di pulau Sumatera, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di sejumlah kota. Antara lain, Banda Aceh, Medan, Pekanbaru, Bengkulu, Pangkal Pinang, dan Tanjung Pinang.

“Waspadai potensi hujan disertai petir yang diprakirakan terjadi di sejumlah kota. Seperti Padang, Jambi, Palembang dan Bandar Lampung” kata Zhenny.

Wilayah Jawa

Beralih ke pulau Jawa, hujan dengan intensitas ringan umumnya diprakirakan terjadi di sejumlah kota, antara lain Serang, Jakarta, Bandung, Semarang, dan Surabaya. Selain itu, hujan dengan intensitas sedang diprakirakan terjadi di kota Yogyakarta.

Wilayah Bali

Selanjutnya, untuk pulau Bali dan Nusa Tenggara, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di kota Denpasar dan Mataram.

“Waspadai potensi hujan disertai petir yang diprakirakan terjadi di kota Kupang,” ujarnya.

 

BACA JUGA:

Pemdaprov Jabar – BMKG Perkuat Pembangunan di Bidang Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika

Lakukan Modifikasi Cuaca Ekstrem BMKG Gandeng BNPB

Wilayah Kalimantan

Beralih ke pulau Kalimantan, potensi udara kabur diprakirakan terjadi di kota Tanjung Selor. Kemudian,cuaca berawan tebal diprakirakan terjadi di kota Samarinda, sedangkan hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di kota Banjarmasin dan Pontianak.

Wilayah Sulawesi

Selanjutnya, prakiraan cuaca di pulau Sulawesi, cuaca cerah berawan diprakirakan terjadi di kota Manado. Kemudian, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di kota Gorontalo, Palu, dan Makassar.

Selain itu, hujan dengan intensitas sedang diprakirakan terjadi di kota Mamuju. “Waspadai potensi hujan disertai petir yang diprakirakan terjadi di kota Kendari,” ucapnya.

Wilayah Indonesia Timur

Beralih ke kepulauan Maluku dan Papua, potensi hujan disertai petir diprakirakan terjadi di kota Merauke, Jayawijaya dan Nabire. Kemudian,hujan dengan intensitas sedang diprakirakan terjadi di kota Sorong.

Selain itu, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di kota Jayapura dan Ternate. Sementara, cuaca berawan tebal diprakirakan terjadi di kota Ambon, sedangkan potensi udara kabur diprakirakan terjadi di kota Manokwari.

Dalam kesempatan itu, Zhenny meaporkan pula potensi banjir rob di sejumlah pesisir. Seperti, di pesisir Sumatera Utara, pesisir Kepulauan Riau, dan pesisir Sumatera Barat.

Kemudian, pesisir Kalimantan Timur, pesisir Kalimantan Selatan, pesisir Kalimantan Tengah, pesisir Sulawesi Utara, pesisir Maluku, dan pesisir Maluku Utara.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
Apa Itu Suar Mahasiswa Awards 2025?
daftar pekerja PPSU-1
Lebihi Batas Kuota, Pendaftar PPSU DKI Tembus 7.000 Orang!
Luncurkan Transjabodetabek, Pramono Ingin Masyarakat Gunakan Layanan Transportasi Umum
Luncurkan Transjabodetabek, Pramono Ingin Masyarakat Gunakan Layanan Transportasi Umum
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
CHERY HIMLA
Triton-Hilux Jangan Lari, Chery Punya Himla untuk Bentrok di Pasar Double Cabin!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.