Potensi Bencana Hidrometrologi, Diskar PB Kota Bandung Siapkan Jalur Evakuasi

bencana hidrometrologi
Kepala Seksi Mitigasi Bencana Diskar PB Kota Bandung, Amires Pahala. (Rizky/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung telah mempersiapkan sejumlah jalur evakuasi untuk mengantisipasi jatuhnya korban pada potensi bencana hidrometrologi.

Kepala Seksi Mitigasi Bencana Diskar PB Kota Bandung, Amires Pahala mengatakan, hal tersebut sudah dilakukan melalui program Kelurahan Tangguh di puluhan lokasi. Baik berbentuk materi edukasi atau pun kesiapan mitigasi bencana.

“Kelurahan Tangguh Bencana, kami masuk ke masyarakat langsung. Juga kami ke sekolah-sekolah melalui Satuan Pendidikan Aman Bencana,” kata Amires, Kamis (25/4/2024).

Selain itu, Amires mengaku pihaknya telah melakukan edukasi dan memberikan pelatihan di 54 lokasi.

“Nah yang kami sudah lakukan ini, tahun ini kami sekitar 54 lokasi yang akan kami berikan edukasi, berikan pelatihan di kelurahan. Untuk sekolah-sekolah targetnya kami untuk 5 sekolah,” ucapnya

Ia juga mengatakan, pihaknya telah menyiapkan jalur evakuasi. Amires mengungkapkan, pihaknya telah melakukan pemetaan jalur evakuasi terhadap wilayah rawan bencana bencana hidrometrologi.

Salah satunya, kata dia, pemetaan jalur evakuasi pasca banjir yang melanda kawasan Braga, Kota Bandung.

BACA JUGA: Ridwan Kamil Sentil Rekrutmen KAI: IPK Saya 2,77 Tapi Buktinya..

“Mungkin di beberapa lokasi lain juga yang pernah itu kami coba berikan jalur evakuasi. Minimal masyarakat bisa merasa tenang,” ujarnya.

Adapun terkait Sesar Lembang, Amires mengatakan, pihaknya sudah punya kajian risiko bencana tersebut. Hasil yang didapat ada sekitar 19 kecamatan memiliki resiko terdampak.

“Makanya itu menjadi salah satu fokus utama kami di Dinas Kebakaran PB untuk melakukan mitigasi dan sosialisasi. Minimal masyarakat itu mengetahui di daerah mana saja yang memang punya risiko tinggi,” imbuhnya

“Nah dengan kita memberikan peta daerah rawan ke setiap kelurahan, kami sudah bagikan 151 peta rawan kepada kelurahan, khususnya untuk gempa,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya