Polres Gorontalo Amankan Pelaku Penganiayaan Pegawai Alfamart

polres gorontalo
(web)

Bagikan

GORONTALO,TM.ID : Polres Gorontalo Kota berhasil mengamankan pelaku penganiayaan salah seorang karyawan mini market Alfamart, yang berada di kompleks depan gerbang kampus Universitas Negeri Gorontalo (UNG).

“Pelaku berhasil diamankan di kediamannya, di Kelurahan Limba U 1, Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo,” kata
Kapolres Gorontalo Kota Kombes Pol. Ade Permana dalam keterangan pers di Gorontalo, Senin (27/2/2023).

Ade mengatakan, penikaman dilakukan oleh MSB alias Danil kepada korban berinisial ZA pada Sabtu (25/2/2023).

Kronologi kejadian itu lanjut Ade, awalnya pelaku sedang nongkrong di seberang jalan depan mini market Alfamart tempat korban berinisial ZA bekerja.

Ketika pelaku terlibat cekcok dengan orang lain, dari dalam Alfamart termasuk korban kemudian meneriaki, hingga pelaku merasa tersinggung dan mendatangi korban.

“Tersangka sebelumnya sudah dipengaruhi minuman keras ini merasa tersinggung dan mendatangi korban, hingga akhirnya terjadi penikaman. Korban mengalami luka di ke dua lengannya dan luka di bagian punggung,” ucap Ade.

BACA JUGA: Polresta Serang Ringkus Ayah Cabuli Anak Kandung

Saat dilakukan penangkapan terhadap pelaku, kata Ade, ditemukan senjata tajam jenis badik di rumah tersangka. Pisau badik itu kata dia memang sering di bawa-bawa oleh pelaku.

Dalam kurun waktu Januari hingga Februari ini kata Ade, beberapa kasus penganiayaan yang terjadi di wilayah hukum Polres Gorontalo Kota.

Kejadian Diantaranya adalah yang terjadi pada tanggal 7 Januari di ruas Jalan Sam Ratulangi, dimana pelakunya lebih dari satu orang, dan hingga saat ini kasusnya terus dikembangkan. Sementara pada tanggal 13 Februari lanjut dia, penganiayaan terjadi di kompleks Terminal Leato dan dengan motif yang sama pula, yakni ketersinggungan.

“Rata-rata motifnya adalah ketersinggungan,” pungkas  Ade.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
joe biden debat pilpres amerika serikat
Penampilan Biden di Debat Pilpres Panen Kritik
Kuliner Pantai Karang Bolong Kebumen
Yuk, Intip Kuliner Unik di Pantai Karang Bolong Kebumen
Korban Mutilasi Garut
Penemuan Mayat Korban Mutilasi Gemparkan Warga Garut
judi online kelurahan
Tekan Peredaran Judi Online, HP Para Pegawai di Kelurahan Jakbar Diperiksa
Harga Anjlok, Petani Solok Buang Tomat ke Jurang-Cover (1)
Harga Anjlok, Petani Solok Buang Tomat ke Jurang
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024