Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran di SMKN 2 Pariaman

(foto: Antara)

Bagikan

PARIAMAN,TM.ID: Polres Sumatera Barat (Sumbar) menyelidiki penyebab kebakaran di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Kota Pariaman pada Sabtu (31/12) dini hari.

“Tim inafis dari Polda Sumbar sudah dua hari melakukan pemeriksaan. Hari ini hari terakhir,” kata Kapolres Pariaman AKBP Abdul Azis, Senin (2/1/2023).

Ia mengatakan, penyelidikan tim inafis tersebut bertujuan untuk mengetahui penyebab kebakaran apakah karena disengaja atau murni korsleting listrik.

Berdasarkan keterangan saksi, api membakar 13 ruangan di sekolah berasal dari ruangan server atau komputer.

BACA JUGA: Banjir Luapan Kali Kemuning Masih Terjadi, Relawan Pamekasan Turun Tangan

Berdasarkan informasi tersebut, kata dia, tim inafis sedang mencari panel atau jaringan listrik yang menjadi penyebab kebakaran dengan kerugian diperkirakan miliaran rupiah itu.

“Namun kami belum bisa memastikan penyebab kebakaran, nanti hasilnya kami sampaikan. Mudah-mudah satu dua hari sudah bisa,” katanya.

Ia menyampaikan, hingga saat ini pihaknya belum menemukan kendala dalam proses pengungkapan penyebab kebakaran di sekolah kejuruan tersebut.

Sebelumnya, ruangan labor komputer dan belajar di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Kota Pariaman, Sumatera Barat terbakar pada Sabtu sekitar pukul 02.30 WIB yang proses pemadamannya berlangsung hingga pukul 08.00 WIB.

“Informasi yang diperoleh boks PLN meledak. Ledakkan itu membangunkan penjaga sekolah dan dia melihat api sudah membesar di lantai 2,” kata Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kota Pariaman Iryon di Pariaman.

Ia merinci ruangan yang terbakar yaitu tiga laboratorium komputer terdiri dari 90 unit komputer dan belasan ruang belajar serta kantin.

Ia menyampaikan perkiraan sementara penyebab kebakaran tersebut karena arus pendek listrik yang hal itu diperkuat dengan adanya ledakan dari boks PLN.

(Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menjajal Kekuatan NMAX TURBO
Menjajal Kekuatan NMAX TURBO saat Touring Jarak jauh NTBT di Jalanan Jawa Barat
Perumda Tirtawening Tandatangani Nota Kesepahaman dengan DPC IKADIN
Perumda Tirtawening Tandatangani Nota Kesepahaman dengan DPC IKADIN Bandung
Mobil Siaga Desa Indramayu
Bupati Nina Agustina Serahkan Mobil Siaga untuk 4 Desa di Indramayu
Semifinal Piala AFF U-9 Indonesia Vs Malaysia
Semifinal Piala AFF U19 2024, Indra Sjafri: Pemain Fit, Indonesia Siap Hadapi Malaysia!
Hamzah Haz meninggal dunia-1
Hamzah Haz Meninggal, Istana Minta Masyarakat Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Prospek Bisnis PWB Sebagai Perusahaan Jasa Pengangkut Pertambangan di Indonesia Tahun 2024

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

5

Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam
Headline
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan di Kota Bandung
kebakaran pasar caringin
BREAKING NEWS! Pasar Caringin Kota Bandung Kebakaran
Mailson Lima Sudah Tiba di Indonesia
Mailson Lima Sudah Tiba di Indonesia, Persib Bandung Dikabarkan Jadi Tujuan
Anggota DPR RI Fraksi NasDem, Ujang Iskandar
Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam