Polisi Berhasil Bongkar Pembunuhan Toko Perabot di Duren Sawit, Pelaku Anak Kandung Sendiri

Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
Ilustrasi -Garis Polisi (iStock)

Bagikan

JAKARTA,TEROPONGMEDIA.ID — Kapolsek Duren Sawit AKP Sutikno mengatakan, team Ditreskrimum Polda Metro Jaya bersama Team Opsnal Polres Metro Jaktim serta Team Opsnal Polsek Duren Sawit, melakukan olah TKP pembunuhan yang menewaskan Safri di Toko Perabot Serba Guna Jl. Masjid Baitul Latif RT.01/03 Pondok Bambu, Duren Sawit Jakarta Timur, pada Sabtu (22-06-2024).

Sementara itu, dari hasil olah TKP, kurang dari 24 jam Team Polda Metro Jaya, Team Opsnal Polres Metro Jaktim dan Team Opsnal Polsek Duren Sawit, pada tanggal 22 Juni 2024 sekira pukul 19.30 WIB berhasil mengamankan pelaku yakni Inisial (K). Pelaku K merupakan anak di bawah umur (usia masih di bawah 18 tahun).

Sutikno menyampaikan, tersangka pelaku yang berhasil ditangkap tersebut adalah merupakan anak kandung dari korban.

“Sesuai hasil Interogasi sementara bahwa pelaku merupakan anak kandung korban almarhum Safri,” jelas Kapolsek Duren Sawit , Senin (24/6/2024).

BACA JUGAPolri Sebut Ada 18 Saksi yang Memberatkan Tersangka Pegi Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon

Sutikno menjelaskan, pada awalnya pelaku K mencuri uang milik orang tuanya korban Safri. Karena dimarahin oleh korban, maka kedua pelaku sakit hati dan melakukan penusukan.

“Pelaku K mengakui telah menusuk korban Syafri (bapak kandung) menggunakan pisau sehingga mengakibatkan korban Syafri meninggal dunia,” ungkap Kapolsek Duren Sawit.

Saat ini tersangka pelaku K diamankan oleh team gabungan di Mapolda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

 

(Agus Irawan/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Hidangan khas natal
5 Hidangan Khas Natal di Indonesia, Mana Favoritmu?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

25 Link Download Kartu Ucapan Natal dan Tahun Baru 2024, Bisa Langsung Digunakan
Headline
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru, Akses Warga Kiara Dua - Bagbagan Sukabumi Terisolir
Remisi Khusus Natal 2024
15.807 Narapidana Terima Remisi Khusus Natal 2024
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK, Begini Kronologinya
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.