PMI Kota Bandung Butuh Golongan Darah AB, Stok Masih Minim

Stok golongan darah Kota Bandung. (Foto Rizky Iman/Teropongmedia.id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Ketua Bidang Kebencanaan dan Relawan PMI Kota Bandung, Ace Kusnadi memastikan stok darah di unit donor darah (UUD) tercukupi hingga empat hari ke depan.

“PRC ada 27 labu semua golongan dan trombosit 54 labu semua golongan, FFP ada 900 labu, FFP apheresis 250 labu dan AHF 159 dari stok yang ada. Artinya posisi kita kalau ada permintaan dari masyarakat ini aman,” kata Ace Kusnadi, Senin (4/9/2023).

Meski begitu, ketersediaan darah golongan AB di Kota Bandung masih sangat kurang dibandingkan dengan kebutuhan pasien. Hal itu karena orang golongan darah AB terbilang sedikit.

BACA JUGA: Ingin Jadi Anggota Relawan PMI? Cek Syarat dan Caranya Berikut!

“Dalam artian pelayanan bisa terlayani, hanya minim saja. Jadi jika ada permintaan tidak bisa langsung. Kita akan coba proses, dan memang memerlukan waktu untuk penyediaannya. Tetapi PMI akan memberikan layanan terbaik untuk masyarakat,” katanya.

Ace menyebut, bahwa PMI Kota Bandung tidak merasakan dampak atas kemarau panjang di tahun ini. Hal paling terasa adalah ketika menghadapi Ramadhan. Pendonor memang mengalami penurunan.

Berbagai upaya pun dilakukan pihaknya. Semisal mengajak masyarakat agar mau melakukan donor, melakukan sistem jemput bola, bekerjasama dengan beberapa instansi dan lembaga.

“Dampak dari El Nino tidak berpengaruh, dan biasanya kesulitan ini di bulan Ramadhan saja. Kita juga ingin mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang sudah mendonorkan darahnya. Yuk kita mendonorkan darah untuk saling membantu,” ucapnya.

(Rizky Iman/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Program DAKOCAN
Program Dakocan Pemkab Cirebon Ditargetkan Menyasar 639.333 Anak
Ketua yayasan ponpes lombok
Terinspirasi Film Walid, Kasus Predator Seks Ketua Yayasan Ponpes di Lombok Terungkap
purnawirawan tni prabowo
Didesak Purnawirawan TNI Soal Gibran, Ini Sikap dari Prabowo
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.