JAKARTA,TM.ID: Palang Merah Indonesia (PMI) mengerahkan puluhan personel dan ambulans untuk membantu evakuasi korban tabrakan kereta api, Jumat (5/1/2024).
KA Turangga rute Bandung-Surabaya bertabrakan dengan KA Commuter Line Bandung di petak Jalan Cicalengka-Haurpugur, Kabupaten Bandung.
“Sebanyak 25 personel relawan PMI gabungan dikerahkan di lokasi. Mereka dikerahkan untuk membantu evakuasi korban,” kata Kepala Seksi Bantuan dan Penanggulangan bencana PMI Kota Bandung Usep Iman seperti teropongmedia kutip dari rri, Jumat (5/1/2024).
BACA JUGA: Pejabat Gubernur Jabar Sampaikan Duka Mendalam Musibah Kecelakaan Kereta Api di Kabupaten Bandung
Ia menekankan, relawan tidak hanya bertugas membantu proses evakuasi, tapi juga melakukan pertolongan pertama kepada korban. PMI juga menyiagakan tiga unit ambulans untuk membawa korban ke pelayanan kesehatan rujukan terdekat.
Usep menambahkan, hingga saat ini, relawan PMI gabungan dari Kota dan Kabupaten Bandung masih berada di lokasi. Mereka terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian, TNI, PT KAI, Dinkes, dan Basarnas di lokasi.
Selain melakukan evakuasi dan pertolongan pertama, para personel PMI juga melalukan asesmen dan dukungan psikososial. Dukungan terus diberikan kepada penumpang yang masih mengalami trauma.
(Usk)