Petugas Lapas Mojokerto Temukan Senjata Tajam Buatan di Kamar Hunian

Senjata tajam di Lapas Mojokerto
Ilustrasi. (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Mojokerto temukan sejumlah barang terlarang, termasuk senjata tajam buatan, sendok stainless, dan kartu remi, saat razia di kamar hunian pada Kamis, 20 Februari 2025.

Barang-barang tersebut langsung diamankan, dan petugas memberikan sosialisasi ulang kepada warga binaan mengenai larangan membawa barang yang dapat mengganggu keamanan di dalam Lapas.

Kepala Lapas Kelas IIB Mojokerto, Rudi Kristiawan, menegaskan razia ini merupakan bagian dari upaya menjaga ketertiban, mencegah peredaran narkoba, dan memastikan keamanan di dalam Lapas.

“Jika ada WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan) yang melanggar peraturan, kami akan mengambil tindakan tegas dengan hukuman disiplin sesuai aturan. Kami ingin Lapas Mojokerto bersih dan zero dari HP, pungli, dan narkoba,” tegasnya.

BACA JUGA:

Bersih-bersih Lapas, 313 Napi Dipindahkan ke Nusakambangan

Petugas Lapas Dimutasi Akibat Viralkan Video Napi Pesta Sabu dan Bawa HP

Razia ini juga merupakan tindak lanjut dari 13 program akselerasi yang dicanangkan oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, khususnya terkait pemberantasan peredaran narkoba dan praktik penipuan di dalam Lapas dan Rutan.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Timur, Kadiyono, mendorong seluruh jajaran pemasyarakatan untuk gencar melakukan razia sebagai upaya pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban.

Sebagai langkah preventif untuk mencegah gangguan keamanan dan ketertiban, petugas Lapas Mojokerto melakukan pemeriksaan menyeluruh, mulai dari barang pribadi hingga area kamar tidur warga binaan. Kalapas berharap, razia rutin ini dapat menciptakan lingkungan Lapas yang aman dan kondusif, sehingga program pembinaan dapat berjalan optimal.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.