Pesan Menyentuh Pieter Huistra Usai Dipecat Borneo FC

Pesan Menyentuh Pieter Huistra Usai Dipecat Borneo FC
Pesan Menyentuh Pieter Huistra Usai Dipecat Borneo FC (D0k.LIB)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Borneo FC resmi memecat Pieter Huistra dari kursi kepelatihan Borneo FC, Kamis (16/1/2025). Pelatih asal Belanda itu memberikan pesan menyentuh dan mengungkapkan kesan mendalamnya bersama Pesut Etam.

“Perjalanan saya bersama Borneo FC telah berakhir. Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para pemain, staf, dan tentu saja para suporter yang menjadikan waktu saya di Samarinda istimewa,” kata Huistra di akun Instagram pribadinya, Kamis (16/1/2025).

Selama melatih Borneo FC, Pieter Huistra telah memimpin 72 pertandingan, meraih 38 kemenangan, 15 hasil imbang, dan 19 kekalahan. Pelatih asal Belanda itu telah mempersembahkan gelar juara musim reguler Liga 1 2024-2025 dan menembus final Piala Presiden 2024.

“Bersama-sama, kami telah mencapai prestasi baru. Memenangkan banyak hal, menciptakan kenangan tak terlupakan, dan berbagi banyak momen indah,” ucapnya.

“Memenangkan regular series Liga 1 dan melaju ke final Piala Presiden merupakan pengalaman luar biasa yang akan selalu saya kenang. Terima kasih atas semua dukungan dan kehangatan yang saya terima selama saya berada di sini, terima kasih!” katanya menutup.

BACA JUGA: Meski Menang Atas Borneo FC, Bojan Hodak Akui Persib Masih Punya Banyak PR

Borneo FC mengambil keputusan tegas. Usai menelan empat kekalahan beruntun, Pesut Etam memberhentikan Pieter Huistra dari kursi pelatih.

Borneo FC kalah 1-2 dari Persebaya Surabaya, 0-4 dari Persik Kediri, 0-4. Serta dari Buriram United, dan 1-3 dari Semen Padang sebelum melengserkan Huistra.

Dengan rentetan hasil buruk itu, Borneo FC kini menduduki posisi ke-10 di klasemen Liga 1. Mereka mengumpulkan 26 angka hasil 18 kali bermain.

Borneo FC sudah menunjuk pelatih baru untuk menggantikan Huistra. Joaquin Gomes, pelatih asal Spanyol, yang dipilih menjadi juru taktik anyar di sisa Liga 1.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Band Indie Astrolab, Hari Soebardja
Band Indie Astrolab Rilis EP Terbaru 'Transcending Time', Kolaborasi Mendiang Hari Soebardja
Sidak Satpol PP & Damkar Kota Sukabumi
Pol PP dan Damkar Sukabumi Gencar Sidak Kafe dan Restoran Terkait Perda Kawasan Tanpa Rokok
bluebird denza d9
Denza D9 Jadi Armada BlueBird, Pantes Dipilih Segala Mumpuni!
Zelenskyy Trump
Adu Mulut Zelenskyy dan Trump, Rusia: Mengigit Tangan Pemberi Makan!
Esemka promo
Esemka Promo, Tawarkan Diskon Mobil Bima 1.3 dengan Harga Mulai Rp110 Juta
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

4

KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan

5

Sebagai Pejuang Ekonomi, Stafsus Wapres Tina Talisa: PKL Berhak Dapat Subsidi LPG 3 Kg
Headline
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.