Perwosi Jabar Bertanding di Lomba Nasional Senam Kreasi Piala Ibu Negara RI 2024

Perwosi Jabar
(Foto: Dok. Humas Pemprov Jabar)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID – Penjabat (Pj.) Ketua TP PKK Jawa Barat, Amanda Soemedi Bey Machmudin, turut menyaksikan secara langsung tim Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Jabar bertanding dalam Lomba Nasional Senam Kreasi Piala Ibu Negara RI Tahun 2024 di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Rabu (17/7/2024).

Tim Perwosi Jabar diwakili oleh Perwosi Kabupaten Cirebon dan Kota Bandung.

Dalam lomba tersebut, Perwosi Jabar mendapatkan giliran kedelapan untuk menampilkan aksi senam kreasi mereka di depan Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

Ketua Umum Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM), Tri Tito Karnavian, menjelaskan bahwa lomba ini telah berlangsung untuk ketiga kalinya.

“Di sini kita sedang melihat ada yang akan bertanding dengan penuh, dengan jiwa sportivitas. Ini sudah berlangsung yang ketiga kalinya dan pada akhirnya Ibu Negara sendiri yang menyaksikan beberapa dari kita akan bertanding hari ini,” kata Tri dalam sambutannya.

BACA JUGA: Amanda Soemedi Bey Machmudin Membuka Gebyar Bangga Buatan Indonesia di Kota Tasikmalaya

Tri menyatakan, tujuan dari Lomba Nasional Senam Kreasi adalah untuk mendukung salah satu program pemerintah dalam meningkatkan kesehatan masyarakat Indonesia, khususnya perempuan.

“Oleh sebab itu, kegiatan ini kita harapkan tidak hanya berguna kepada para peserta saja tetapi kepada seluruh masyarakat, khususnya perempuan, dan akhirnya akan menjadi motivasi kepada keluarga agar mencintai olahraga,” tuturnya.

Tri berharap bahwa Lomba Nasional Senam Kreasi dapat memotivasi masyarakat untuk lebih rajin berolahraga.

“Saat ini masyarakat masih suka pergi ke mall dibandingkan olahraga. Oleh sebab itu, mudah-mudahan selesai kegiatan ini kita semua bisa memasyarakatkan olahraga, bersama keluarga sehingga kita bisa menjadi Indonesia Sehat,” tukasnya.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tahanan kabur
3 dari 8 Tahanan Rutan Polres Lahat yang Kabur Berhasil Ditangkap Kembali
ijazah palsu jokowi roy suryo (2)
Roy Suryo Cs Dilaporkan Buntut Gaduh Isu Ijazah Palsu Jokowi
Kerangka manusia Solok
Identitas Kerangka Manusia di Belakang Kantor DPRD Solok Berhasil Terungkap
Rudapaksa adik ipar
Bejat! Pria di Lumbang Pasuruan Rudapaksa Adik Ipar Usia 6 Tahun Sehari Setelah Menikah
Jadi Pemain Terbaik di Laga Kontra PSS, Tyronne del Pino Beri Apresiasi Dukungan Bobotoh
Jadi Pemain Terbaik di Laga Kontra PSS, Tyronne del Pino Beri Apresiasi Dukungan Bobotoh
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!
ANGGOTA DPRD jakarta meninggal
Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Saat Acara Silaturahmi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.