Persib Punya Modal Tinggi Hadapi Persija Jakarta

Amarahnya di Ruang Ganti Mendadak Viral
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menjelaskan progres anak asuhnya. (RF/Teropongmedia.id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak memberi apresiasi setinggi-tingginya atas kemenangan anak asuhnya usai mengalahkan RANS Nusantara FC di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (3/3/2024) kemarin.

Bojan Hodak mengungkapkan kemenangan ini memberi dampak besar terhadap anak asuhnya jelang duel klasik versus Persija Jakarta.

BACA JUGA: Persib Pesta Gol di Gawang RANS Nusantara FC

Selain dampak baik terhadap level kepercayaan diri pemain, pria asal Kroasi itu mengungkapkan bahwa kemenangan ini menjadi modal berharga untuk tim Persib. Apalagi di laga tersebut, lini pertahanan timnya semakin disiplin karena mampu menahan semua serangan yang diciptakan Mitsuru Maruoka cs.

Bojan menambahkan, permainan timnya juga jauh lebih konsisten dalam dua laga terakhir. Tentunya Bojan semakin percaya diri bahwa timnya bisa menjaga konsistensi permainan dan diharapkan hal itu terus berlanjut di laga versus Macan Kemayoran.

“Permainan yang bagus dan kemenangan yang bagus pula, skor 4-0 menunjukkan hasil yang impresif. Penting juga kami tidak kemasukan gol dan mencatatkan clean sheet,” ungkap Bojan, Senin (4/3/2024).

Bukan hanya catatan apik para pemain bertahan, kemenangan besar atas RANS Nusantara FC juga menjadi bukti akan kokohnya koneksi para pemain di sektor depan. Pasalnya dalam dua laga terakhir, sektor depan timnya sangat produktif hingga mampu membukukan 7 gol dari 2 pertandingan.

Bojan berharap kemenangan ini bisa berdampak baik terhadap masa persiapan timnya jelang menghadapi Persija. Terlebih laga tersebut dirasa cukup spesial karena sudah sangat dinantikan oleh publik sepakbola Indonesia.

“Bagus juga untuk tiga pemain depan kami, Ciro, David dan Stefano (karena mencetak gol). Tentu ini makin menumbuhkan kepercayaan diri mereka untuk pertandingan melawan Persija.” tutup Bojan.

BACA JUGA: Akibat Rusuh di Stadion, Sanksi Komdis Buat Persib Berdampak Lawan Persija

Laga Persib Bandung versus Persija Jakarta rencananya akan tetap digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Sabtu (9/3/2024). Apabila tak ada perubahan, duel klasik tersebut dipastikan akan disiarkan secara langsung pada pukul 15.00 WIB.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru