Penyebab Tabung Gas Meledak di Bandung, Lukai 4 Orang dan Rusak 2 Rumah

Penulis: Aak

Gas tabung Elpiji 3 kg meledak di bandung
Ilustrasi (Foto: Caca/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Ledakan tabung gas elpiji 3 kilogram terjadi di sebuah rumah di Gang Rahayu, RT 07 RW 04, Kelurahan Maleber, Kecamatan Andir, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin pagi sekitar pukul 08.00 WIB. Simak dalam artikel ini, apa penyebab tabung gas elpiji tersebut meledak.

Kejadian ini mengakibatkan empat orang mengalami luka bakar dan dua rumah rusak parah. Korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) untuk mendapatkan perawatan medis.

Menurut Kasi Tanggap Darurat dan Logistik Diskar PB Kota Bandung, Roby Darwan, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

“Ada empat korban luka bakar, tapi tidak ada yang meninggal,” ujar Roby, Senin (16/6/2025).

Dari pantauan di lokasi, rumah tempat ledakan terjadi mengalami kerusakan berat dengan barang-barang berantakan dan bekas kebakaran.

Tembok rumah tetangga yang berdampingan juga roboh akibat ledakan. Petugas Diskar PB telah memasang garis polisi untuk mencegah warga mendekati lokasi.

BACA JUGA

Truk Pengangkut Gas Elpiji Pink Terguling di Tol Purbaleunyi

CEK FAKTA: Gas Elpiji Kemasan Saset

Penyebab Ledakan

Salah seorang warga, Istina, menceritakan bahwa pemilik rumah baru membeli tabung gas dan hendak memasangnya.

Namun, tabung tersebut diduga bocor sehingga diletakkan di dalam baskom berisi air di luar rumah.

“Gas terus keluar, lalu tiba-tiba meledak. Adik ipar saya yang sedang lewat terkena semburan api,” kata Istina.

Roby Darwan menduga ledakan dipicu oleh kebocoran gas yang terkumpul di ruangan bawah karena rumah berada di posisi lebih rendah.

“Gas LPG lebih berat dari udara, sehingga mengendap di bawah dan bisa meledak jika ada pemicu,” jelasnya.

Dua rumah terdampak mengalami kerusakan parah, termasuk tembok yang jebol. Roby mengimbau warga segera membawa tabung gas ke tempat terbuka jika mencium bau menyengat untuk mencegah ledakan.

Diskar PB masih berkoordinasi dengan instansi terkait, termasuk Dinas Sosial, TNI, dan Polri, untuk penanganan lebih lanjut.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
kuota haji
Menag: Arab Saudi Tak Batasi Kuota Haji Tahun Depan
Perundungan, aplikasi bejakeun, SMPN 43 Bandung
Cegah Bullying dengan Aplikasi "Bejakeun", SMPN 43 Bandung Diganjar Penghargaan Internasional
kpu psu
Dinilai Kurang, KPU Ajukan Anggaran Tambahan Rp 986 Miliar!
BRI Liga 1
PT LIB dan Liga 1 Berubah Nama, Ferry Paulus Beberkan Alasannya
Persib Bandung vs Dewa United
Prediksi Skor Persib Bandung vs Dewa United Piala Presiden 2025
Berita Lainnya

1

Klarifikasi PT LIB Terkait Batalnya Keterlibatan Malut United dan Persebaya di ACC Cup 

2

Pelatih Persib Luapkan Isi Hatinya Yang Kurang Sreg Main di Piala Presiden

3

PSG Tantang Real Madrid di Semifinal Piala Dunia Antarklub 2025

4

Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor

5

Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, 5 Desa Tertutup Abu Vulkanik
Headline
Eks Menteri Rusia tewas
Diduga Korupsi, Eks Manteri Rusia Ditemukan Tewas Tertembak Usai Dipecat Putin
bella ciao
Evolusi Perlawanan Lagu "Bella Ciao": dari Buruh ke Gerilya, dari Netflix ke Jalanan!
6ead1906-8064-4a0a-b418-af6552611334
Wartawan TV Nasional Diintimidasi Saat Liput Aduan Orang Tua Siswa di Disdik Kota Bandung
BRI Super League
Resmi! Liga 1 Berganti Nama Jadi BRI Super League, Klub Bisa Kontrak 11 Pemain Asing

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.