Pentingnya Kompetensi Profesionalitas Driver Online Menuju Era Teknologi 5.0

Driver Online
(Dok. UNESA)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Sektor transportasi online mengalami transformasi yang signifikan seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi memasuki era 5.0. Peranan driver online sebagai ujung tombak layanan ini pun semakin krusial.

Peningkatan kompetensi driver menjadi kunci utama dalam menjaga kualitas layanan dan membangun citra positif industri berkomitmen untuk mendukung peningkatan kompetensi driver.

“Kami percaya bahwa dengan memiliki kompetensi yang mumpuni, driver online tidak hanya dapat memberikan layanan yang lebih baik kepada pelanggan, tetapi juga dapat meningkatkan kesejahteraan mereka sendiri”, ujar Fajar Kurniawan, juru bicara Gober Indonesia (Go Online Bersama) dalam keterangnya, Selasa (20/8/2024).

(Gober Indonesia)

Fajar menilai, Driver yang kompeten memiliki pengetahuan yang luas tentang rute, teknologi aplikasi, serta etika pelayanan. Hal ini memungkinkan mereka memberikan layanan yang lebih efisien, aman, dan nyaman bagi penumpang.

Sementara itu Ketua Gober Indonesia Dodi Ilham mengatakan, bahwa Kompetensi dalam berkendara, pengetahuan tentang peraturan lalu lintas, dan kemampuan mengantisipasi risiko kecelakaan adalah hal yang sangat penting untuk menjaga keselamatan penumpang dan pengguna jalan lainnya.

“Driver yang kompeten dan profesional akan lebih mudah mendapatkan kepercayaan pelanggan. Hal ini akan berdampak positif pada reputasi perusahaan dan meningkatkan jumlah pengguna layanan,” tegas Dodi.

Era teknologi 5.0 menuntut driver untuk terus belajar dan beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang semakin cepat. Dengan memiliki kompetensi yang baik, driver dapat memanfaatkan teknologi dengan maksimal untuk meningkatkan kinerja mereka.

Menurut Fajar untuk meningkatkan kompetensi driver online berbagai inisiatif dapat dilakukan, antara lain:

Pelatihan Berkala
Melaksanakan pelatihan secara berkala untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan driver dalam berbagai aspek, seperti pelayanan pelanggan, keselamatan berkendara, dan penggunaan teknologi.

Sertifikasi Kompetensi
Memberikan sertifikasi kepada driver yang telah memenuhi standar kompetensi yang telah ditetapkan.

Pengembangan Aplikasi Pelatihan
Mengembangkan aplikasi pelatihan yang interaktif dan mudah diakses oleh driver untuk belajar kapan saja dan di mana saja.

BACA JUGA: Sri Mulyani: Inflasi Tahun 2023 Terendah dalam 20 Tahun

Kemitraan dengan Sekolah Mengemudi
Membangun kemitraan dengan sekolah mengemudi untuk memberikan pelatihan khusus bagi calon driver online.

“Jadi Gober Indonesia mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk bersama-sama mendukung peningkatan kompetensi driver online. Dengan demikian, kita dapat mewujudkan transportasi online yang semakin aman, nyaman, dan profesional,” Pungkas Fajar.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.