Bandung Zoo Targetkan 7.000 Pengunjung di Momen Libur Panjang

Pengelola Bandung Zoo Targetkan 7.000 Pengunjung
Pengelola Bandung Zoo Dilibur panjang kenaikan Isa Al Masih Targetkan 7.000 Pengunjung (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Libur panjang Kenaikan Isa Al-Masih diharapkan menjadi momen lonjakan kunjungan wisatawan ke Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo.

Diprediksi lonjakan tersebut bakal terjadi sejak Kamis (9/5/2024) sampai Minggu (12/5/2024). Hal tersebut menjadi harapan besar bagi pengelola. Humas Bandung Zoo Sulhan Syafii bahkan menargetkan, kunjungan 7.000 wisatawan.

“Iya punya target dari Kamis sampai Minggu itu 7 ribu orang pengunjung. Semoga melebihi target. Itu harapannya,” kata Sulhan di Bandung Zoo, Jumat (10/5/2024).

Adapun harga tiket yang dijual di Bandung Zoo, Sulhan mengatakan, untuk long weekend di harga 60 ribu, sedangkan untuk hari biasa atau weekday di harga 50 ribu pertiket.

“Tiket kami setiap hari selama long weekend ini 60 ribu. Kalau hari biasa weekday mungkin sampai jumat itu 50 ribu,” ucapnya.

BACA JUGA: Libur Panjang, Bandung Zoo Masih Jadi Primadona Para Wisatawan

Selain itu, Sulhan menambahkan, sebagai penunjang lonjakan jumlah wisatawan itu, pihaknya sudah menyiapkan sejumlah hal. Diantaranya perbaikan fasilitas juga keamanan kandang bagi para pengunjung.

“Fasilitas banyak yang baru. Kandang singa ini baru diperbaiki, pagar diperbaiki. Karena kami arus memiliki kandang safety. Kandang singa kami ini udah ga pakai jeruji. Sudah bukan sistem penjara lagi,” ujarnya

Sementara itu, penambahan personel di lapangan pun dilakukan pihak Bandung Zoo. Pihaknya bahkan menambah jumlah karyawan untuk standby di beberapa titik.

“Jadi tim maintenance dan pembangunan kami untuk hari itu, mereka juga membantu hilir mudik pengunjung. Bantu bersih-bersih juga. Semoga seperti yang dibilang ada lonjakan,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Pelabuhan Ratu
5 Destinasi Pantai Untuk Libur Akhir Pekan, Salah Satunya Pantai Pelabuhan Ratu!
Jerman Euro 2024 Denmark
Tersingkir oleh Jerman di Euro 2024, Pelatih Denmark Ungkap Kesulitan Skuad
Sprint Race MotoGP Belanda
Menangi Sprint Race MotoGP Belanda, Bagnaia di Jalur Juara
Yolla
5 Prestasi Yolla Yuliana dalam Dunia Voli
barcode pertamina solar subsidi (
Cara Daftar Barcode Pertamina untuk Beli Solar Subsidi
Berita Lainnya

1

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final

5

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak
Headline
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0
Chile Vs Kanada Copa America 2024
Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final