Bandung Zoo Targetkan 7.000 Pengunjung di Momen Libur Panjang

Pengelola Bandung Zoo Targetkan 7.000 Pengunjung
Pengelola Bandung Zoo Dilibur panjang kenaikan Isa Al Masih Targetkan 7.000 Pengunjung (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Libur panjang Kenaikan Isa Al-Masih diharapkan menjadi momen lonjakan kunjungan wisatawan ke Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo.

Diprediksi lonjakan tersebut bakal terjadi sejak Kamis (9/5/2024) sampai Minggu (12/5/2024). Hal tersebut menjadi harapan besar bagi pengelola. Humas Bandung Zoo Sulhan Syafii bahkan menargetkan, kunjungan 7.000 wisatawan.

“Iya punya target dari Kamis sampai Minggu itu 7 ribu orang pengunjung. Semoga melebihi target. Itu harapannya,” kata Sulhan di Bandung Zoo, Jumat (10/5/2024).

Adapun harga tiket yang dijual di Bandung Zoo, Sulhan mengatakan, untuk long weekend di harga 60 ribu, sedangkan untuk hari biasa atau weekday di harga 50 ribu pertiket.

“Tiket kami setiap hari selama long weekend ini 60 ribu. Kalau hari biasa weekday mungkin sampai jumat itu 50 ribu,” ucapnya.

BACA JUGA: Libur Panjang, Bandung Zoo Masih Jadi Primadona Para Wisatawan

Selain itu, Sulhan menambahkan, sebagai penunjang lonjakan jumlah wisatawan itu, pihaknya sudah menyiapkan sejumlah hal. Diantaranya perbaikan fasilitas juga keamanan kandang bagi para pengunjung.

“Fasilitas banyak yang baru. Kandang singa ini baru diperbaiki, pagar diperbaiki. Karena kami arus memiliki kandang safety. Kandang singa kami ini udah ga pakai jeruji. Sudah bukan sistem penjara lagi,” ujarnya

Sementara itu, penambahan personel di lapangan pun dilakukan pihak Bandung Zoo. Pihaknya bahkan menambah jumlah karyawan untuk standby di beberapa titik.

“Jadi tim maintenance dan pembangunan kami untuk hari itu, mereka juga membantu hilir mudik pengunjung. Bantu bersih-bersih juga. Semoga seperti yang dibilang ada lonjakan,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bali Pernikahan
Deretan Artis yang Pilih Pernikahan di Bali Selain Luna Maya dengan Maxime Bouttier
Tahanan kabur
3 dari 8 Tahanan Rutan Polres Lahat yang Kabur Berhasil Ditangkap Kembali
ijazah palsu jokowi roy suryo (2)
Roy Suryo Cs Dilaporkan Buntut Gaduh Isu Ijazah Palsu Jokowi
Kerangka manusia Solok
Identitas Kerangka Manusia di Belakang Kantor DPRD Solok Berhasil Terungkap
Rudapaksa adik ipar
Bejat! Pria di Lumbang Pasuruan Rudapaksa Adik Ipar Usia 6 Tahun Sehari Setelah Menikah
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya
Yuke Dewa 19
Yuke Dewa 19 Tabrak Bocah di Tasikmalaya, Ini Sikap Tanggung Jawabnya!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.