BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID –Cara Daftar ke Barak Militer Program Dedi Mulyadi kini resmi dibuka untuk para remaja Kota Depok. Pemerintah Kota (Pemkot) Depok lewat Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) menghadirkan program Pembinaan Karakter dan Bela Negara yang ditujukan bagi pelajar usia 13–15 tahun.
Program yang digagas selaras dengan kebijakan strategis Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi ini bakal berlangsung di lokasi bergaya militer alias “barak militer” selama tujuh hari penuh.
Program ini dimulai pada (1/6/2025) dan akan berlangsung selama 7 hari. Kuota untuk gelombang pertama terbatas hanya 50 orang, jadi pastikan kamu daftar secepatnya sebelum pendaftaran ditutup pada (27/5/2025).
Lokasi pelaksanaan direncanakan di Markas Divisi Infanteri 1 Kostrad Cilodong atau Yonhub Jatijajar. Tapi perlu dicatat, lokasi masih bisa berubah tergantung kesiapan tempat.
Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi besar yang diusung Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, yang memang punya fokus kuat dalam membentuk generasi muda berkarakter, berintegritas, dan punya semangat nasionalisme tinggi.
Syarat Pendaftaran
Buat kamu warga Depok yang tertarik, ini syaratnya:
- Remaja usia 13–15 tahun
- Kirimkan data diri lengkap lewat formulir online
- Data pribadi peserta
- Asal sekolah
- Nama dan alamat orang tua/wali
- Nomor HP orang tua/wali
- Soft copy KTP atau Kartu Keluarga orang tua/wali (format PDF, maksimal 10 MB)
Baca Juga:
Cara Daftar Barak Militer
Langsung isi dan unggah semua dokumen ke formulir online berikut ini:
https://forms.gle/X8KMoywDuADKSr4P9
Setelah mengirimkan data, tim Bakesbangpol akan melakukan proses verifikasi dan seleksi. Jadi, pastikan semua dokumen kamu lengkap dan sesuai, ya!
Kalau ada pertanyaan atau kendala saat daftar, kamu bisa langsung hubungi Subakti di nomor 0813-9994-4492.
“Kami membuka kesempatan ini untuk seluruh warga Depok. Saat ini proses seleksi masih berlangsung, dan kami berharap kegiatan ini bisa menanamkan nilai kebangsaan pada generasi muda,” ujar Rayi Muhammad Radiansyah, Kepala Bidang Kesatuan Bangsa Bakesbangpol, Rabu (21/5/2025), mengutip dari situs resmi Pemkot Depok.
Melalui program ini, Pemkot Depok ingin menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, tanggung jawab, dan semangat kebangsaan sejak dini.
Harapannya, generasi muda Depok bisa tumbuh menjadi warga negara yang tidak hanya cerdas, tapi juga berintegritas tinggi dan peduli pada bangsa.
(Hafidah Rismayanti/Budis)