Pemprov Banten: Tak Ada Toleransi Bagi ASN Terlibat Judi Online

ASN terlibat Judi Online
ASN terlibat Judi Online. (instagram/almuktabar_official)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penjabat Gubernur Banten, Al Muktabar memberi peringatan tegas kepada Aparat Sipil Negara (ASN) di wilayah Banten yang terlibat judi online. Menurutnya, tidak akan ada toleransi bagi ASN yang melakukannya.

“Masuknya Banten salah satu provinsi pemain judi online terbanyak di Indonesia, potret tercorengnya Banten sebagai provinsi yang religius. Maka saya imbau masyarakat menghindari judi online sebab melanggar hukum dan nilai-nilai agama,” ujar Al Muktabar, mengutip RRI, Jumat(28/6/2024).

Dalam hal ini, Pemprov Banten tegaskan tidak akan beri toleransi bagi ASN yang terbukti bermain judi online. Banten akan mengutamakan penegakan hukum.

Al Muktabar menuturkan penindakan judi online dianggap penting sebagai salah satu cara penanggulangan.

“Meniadakan, menghilangkan, atau memblokir situ-situs tersebut sebagai upaya pencegahan,” kata Al Muktabar.

BACA JUGA: Kemenag Keluarkan Surat Edaran Dorong Sosialisasi Larangan Judi Online

Berdasarkan data dari PPATK (Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan) transaksi judi online wilayah Banten, tercatat sebanyak Rp1,002 triliun, dan mendapatkan predikat ke-5 terpapar judi online secara nasional.

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
barcode pertamina
Legal sebagai Konsumen BBM Bersubsidi? Pastikan Cek Barcode Pertamina
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024