Pemerintah Buka Lebar Penerbangan Maskapai China dan India

maskapai
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk menjaga kestabilan harga tiket pesawat.(web)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID : Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk menjaga kestabilan harga tiket pesawat.

Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, hal itu dilakukan untuk menambah jumlah penerbangan dan ketersediaan kursi pesawat.

Presiden, kata Sandiaga Uno, sudah memberi pengarahan kepada pihaknya dan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk menambah jumlah penerbangan dan ketersediaan kursi dengan maskapai-maskapai yang siap untuk China terutama dan India.

“Yang merupakan peluang yang sangat potensial,” ujar Sandiaga Uno usai menghadiri Rapat Koordinasi dengan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi di Jakarta, Rabu (8/2/2023).

Selain itu, lanjut dia, terdapat kajian harga bahan bakar Avtur, yang merupakan komponen terkait harga tiket yang cukup signifikan, yang mana nantinya akan dilaporkan kepada Menteri BUMN Erick Thohir.

Sandiaga menekankan pihaknya fokus mengusahakan agar bahan bakar Avtur dapat berdaya saing. Oleh karena itu, melalui penambahan penerbangan dan ketersediaan kursi diharapkan turut berkontribusi agar harga tiket berangsur turun.

BACA JUGA: Masih Kosong, Setiap Maskapai Masih Leluasa Buka Slot Penerbangan di Bandara Internasional Yogyakarta

Melansir data One Solution Pertamina, harga bahan bakar Avtur rute domestik di Bandara Soekarno Hatta (CGK) periode 1-14 Februari 2023 turun jadi Rp14.947,59 per liter untuk penerbangan domestik dan 88,9 sen dolar AS/liter untuk penerbangan internasional.

Sementara untuk periode sebelumnya, yakni pada 15-31 Januari 2023, harga berada di Rp15.136,8 per liter untuk penerbangan domestik dan 88,2 sen dolar AS/liter untuk penerbangan internasional.

Sebelumnya diberitakan, Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan harga tiket penerbangan dipengaruhi oleh tiga hal, yakni faktor muat penumpang atau load factor, ketersediaan pesawat, hingga harga Avtur.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat