Masih Kosong, Setiap Maskapai Masih Leluasa Buka Slot Penerbangan di Bandara Internasional Yogyakarta

(Foto: Web)

Bagikan

KULONPROGO, TM.ID : Mulai 2023 ini, setiap maskapai punya kesempatan seluas-luasnya untuk membuka slot penerbangan di Bandara Internasional Yogyakarta.

PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta membuka kesempatan tersebut demi mendongkrak jumlah penumpang.

General Manager Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) Agus Pandu Purnama mengatakan slot penerbangan di Bandara Internasional Yogyakarta masih banyak karena jumlah penerbangan masih berkisar 80 kali.

Kemampuan pergerakan pesawat di Bandara Internasional Yogyakarta bisa sebanyak 300 pergerakan per hari.

“Pembukaan slot penerbangan kami berikan kepada mereka maskapai penerbangan,” kata Agus Pandu, Selasa (3/1/2023).

Ia mengatakan PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta juga siap memperpanjang jam operasional. Jika ada penerbangan yang membutuhkan jam operasional malam hari, maka akan dibuka.

“Jadi, kesiapan kami di Bandara Internasional Yogyakarta siaga 24. Tergantung dari permintaan maskapai penerbangan,” katanya.

Lebih lanjut, Agus Pandu Purnama mengatakan jumlah penumpang melalui Bandara Internasional Yogyakarta selama 2022 sebanyak 2.949.664 orang atau tumbuh 109,4 persen dibandingkan 2021.

BACA JUGA: Bandara Internasional Yogyakarta Kini Dilengkapi dengan Layanan “Help SOS”

Selain itu, sepanjang 2022, Bandara Internasional Yogyakarta juga melayani 21.076 pergerakan pesawat yang tumbuh 79,58 persen dan 8.181.938 kilogram kargo yang tumbuh 12,21 persen.

“Bandara Internasional Yogyakarta dapat terus berkomitmen memberikan pelayanan yang terbaik bagi pengguna jasa bandara,” katanya.

Sebelumnya, Agus Pandu mengatakan Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta mengupayakan penerbangan internasional rute Bandara Internasional Yogyakarta – Thailand bisa dibuka pada Januari untuk menyambut ASEAN Tourism Forum 2 Januari-5 Februari 2023.

Hal ini dikarenakan Thailand memiliki posisi bagus untuk perkembangan penumpang, karena Thailand merupakan negara yang dapat dilalui oleh negara ASEAN lainnya.

“Ini yang kami perjuangkan. Tetapi ada kendala, ternyata kesepakatan bilateral Indonesia dan Thailand, Bandara Internasional Yogyakarta belum dicantumkan, baru Denpasar (Bali) dan Cengkareng (Soekarno-Hatta),” katanya.

Lebih lanjut, Agus Pandu mengatakan salah satu konsen PT Angkasa Pura I Bandara Internasional adalah penerbangan internasional. Maskapai MH Malaysia Airline okupasinya mencapai rata-rata di atas 90 persen.

Malaysia Airline ini melayani penerbangan internasional dari Kuala Lumpur-Bandara Internasional Yogyakarta-Kuala Lumpur. Ada sekitar 60 persen okupasinya untuk umrah, dan 40 persen untuk turis yang berlibur ke Malaysia atau sebaliknya di DIY (Indonesia).

“Turis India melalui Malaysia sudah ada. Kami mendapat informasi dari hotel-hotel bahwa ada turis dari India menginap. Ini tambahan bagi kami,” katanya.

Kemudian, AirAsia sudah ada yang Kuala Lumpur dan AirAsia milik Indonesia. Air Asia membuka rute penerbangan Bandara Internasional Yogyakarta-Singapura. Scoot Air juga sudah ada melayani Singapura-Bandara Internasional Yogyakarta-Singapura.

“Yang ditunggu itu, Thailand. Semoga rute internasional disetujui dan masuk dalam MoU bilateral Indonesia-Thailand,” katanya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bigetron Alpha
Roster Bigetron Alpha MPL ID S14 Diumumkan: Siap Bangkit dari Kegagalan Playoff
Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3
Memori Penuh? Ini 3 Cara Mudah Hapus Cache di Hp Samsung
Menjinakan kuda
5 Cara Mudah Menjinakan Kuda, Patut Dicoba
Kuliner prancis
8 Kuliner Prancis Ini Wajib Dicoba Saat Nonton Olimpiade Paris 2024
Makna Hanuman
Menggali Arti dan Makna Hanuman dalam Mitologi Hindu
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Prospek Bisnis PWB Sebagai Perusahaan Jasa Pengangkut Pertambangan di Indonesia Tahun 2024

5

10 Tips Persiapan Lolos Wawancara Beasiswa LPDP
Headline
giant jola
Gian Zola Bergabung dengan Persita Tangerang untuk Liga 1 Musim Depan
Raja Samu Sami VI Maluku
Tips Jadi Suami Ideal Menurut Raja Samu Sami VI Maluku
Olimpiade Paris 2024-1
Penampakan Seragam RI Karya Didit Hediprasetyo untuk Pembukaan Olimpiade Paris 2024
Jokowi Sikapi Aturan Asuransi Wajib Bagi Pengendara Bermotor
Jokowi Sikapi Aturan Asuransi Wajib Bagi Pengendara Bermotor Berlaku 2025