Pembekalan Selesai, Kabinet Merah Putih Tinggalkan Akmil Magelang

Kabinet Merah Putih Tinggalkan Akmil Magelang
Para anggota Kabinet Merah Putih tampak keluar dari kawasan Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, usai mengikuti pembekalan pada Minggu (27/10/2024) (RRI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pembekalan retreat Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, telah berakhir pada Minggu (27/10/2024). Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, beserta seluruh jajaran anggota kabinet pun meninggalkan lokasi.

Wapres Gibran menjadi yang pertama keluar Akmil sekitar pukul 9.30 WIB dengan upacara pelepasan. Drumband ‘Genderang Suling Canka Lokananta’ Taruna Akademi Militer mengiringi kegiatan pelepasan tersebut.

Saat keluar gerbang Akmil, Wapres sempat menghampiri masyarakat yang sudah menunggunya sejak pagi hari. Wapres juga sempat membagikan buku dan susu kepada siswa yang hadir di sekitar tempat tersebut.

Sekitar pukul 10.04 WIB, para menteri koordinator, menteri, dan sejumlah kepala badan keluar tampak meninggalkan Akmil. Sekitar 40 menit kemudian menyusul para wakil menteri serta kepala dan wakil kepala badan.

Tak lama berselang, Presiden Prabowo meninggalkan lokasi pembekalan tersebut. Kehadiran Kepala Negara disambut meriah masyarakat yang sudah menunggunya.

BACA JUGA: Ini Alasan Menlu Sugiono Absen di Pembekalan Menteri Hari Pertama

Dengan berakhirnya pembekalan ini, para anggota kabinet akan kembali ke Jakarta. Dari Magelang, mereka menuju Lanud Adisutjipto Yogyakarta yang akan menerbangkan rombongan ke Jakarta.

Meski sama-sama bertolak menuju Lanud Halim Perdanakusuma, para anggota Kabinet Merah Putih menaiki pesawat yang berbeda. Para wamen menggunakan pesawat Hercules C-130 J, sementara para menteri menaiki pesawat Boeing TNI AU.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Najwa Shihab Trending
Buku "Catatan Najwa" Disoal, Najwa Shihab Trending di X
Hari sumpah pemuda
Menggali Makna Sejarah, Rayakan Hari Sumpah Pemuda di Tempat Ini
Sabda Ahessa Menikah
Sabda Ahessa, Mantan Pacar Brondong Wulan Guritno Nikahi Wanita Yordania
2 Skenario Penyelamatan Raksasa Tekstil Sritex
2 Skenario Penyelamatan Raksasa Tekstil Sritex yang Pailit
Mitzi Abigail Atlet
Atlet Bulu Tangkis Anthony Ginting Resmi Nikahi Mitzi Abigail
Berita Lainnya

1

Takut Terkena Imbas PHK, 15 Ribu Karyawan Sritex Resah Dengan Nasib Perusahaan Pailit

2

Bea Cukai Bandung Hadir dalam Acara Roeang Kita UMKM Fest 2024, Budi Santoso: UMKM Harus Naik Kelas

3

Prabowo Gunakan Uang Pribadi Biayai Pembekalan Kabinet Merah Putih

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Pembekalan Selesai, Kabinet Merah Putih Tinggalkan Akmil Magelang
Headline
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans 125-103 dalam Lanjutan kompetisi NBA
Sumpah Pemuda Manchester United
Klub Manchester United Ucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, Kutip Ucapan Bung Karno
Kapolda NTT Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga kasus PTDH Ipda Rudy Soik
Jelimet PTDH Ipda Rudy Soik, Kapolda NTT: Kasus Bermula dari Room Karaoke
Ze Valente Pastikan Persik Kediri Dalam Motivasi Tinggi
Ze Valente Pastikan Persik Kediri Dalam Motivasi Tinggi Untuk Taklukan Persib Bandung