Pelatih Persib Bojan Hodak Ragukan Penampilan Dedi Kusnandar saat DIjamu PSIS

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak tampaknya meragukan penampilan dari Dedi Kusnandar jelang lawan PSIS Semarang. (Foto: RF)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Masih saja Persib diselimuti polemic jelang laga tandang ke PSIS Semarang. Tak hanya masalah lini depan tak kunjung tuntas, namun sejumlah pemain Persib Bandung dikabarkan mengalami cedera.

Setidaknya ada tiga pemain yang masih diragukan tampil, seperti Dedi Kusnandar, David da Silva, dan Febri Hariyadi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menjelaskan kalau David da Silva mengalami cedera pada tendon bagian lututnya. David mendapatkan hal itu, ketika bertarung dalam laga kontra PS Barito Putera pekan lalu.

Cedera tersebut dipastikan Bojan bukanlah cedera serius, sehingga David masih bisa melakukan sesi latihan ringan.

“Lalu David mengalami masalah di tendon lututnya, yang mana itu tidak serius tapi saya akan memantau kondisi dia dalam latihan,” ujar Bojan, Jumat (18/8/2023).

Dalam masa persiapan yang panjang, pelatih asal Kroasia itu yakin David bisa diturunkan di laga kontra PSIS. Namun ia tak yakin penyerang asal Brasil itu tampil di waktu penuh pada laga tersebut.

BACA JUGA: Rada Beda Sih Cara Persib Bandung Meriahkan Kemerdekaan Indonesia ke-78

“Mungkin dia siap diturunkan tapi belum bisa dipastikan bisa tampil penuh atau tidak. Karena jika dia tidak berlatih, maka dia tidak bisa bermain sepanjang laga,” tambah Bojan.

Sedangkan Dedi kata Bojan tak yakin eks pemain Sabah FC itu bisa tampil sejak menit awal di laga selanjutnya. Namun peluang Dedi untuk tampil masih terbuka, tergantung kondisi kebugarannya.

“Dedi mengalami tegang di ototnya jadi saya tidak yakin dia akan menjadi starter di laga berikutnya tapi saya merasa dia bisa setidaknya bermain selama satu babak,” ujar Bojan.

(RF/Masnur) 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.