Pastikan Mudik Berjalan Lancar, Perbaikan Jalur Aternatif Karawang Bakal Dikebut

Perbaikan Jalur Aternatif
Ilustras: (Foto: Dok.Kementrian PUPR).

Bagikan

KARAWANG,TM.ID: Sejumlah jalur alternatif mudik lebaran yang mengalami kerusakan di Kabupaten Karawang bakal segera diperbaiki.

Hal itu dikatakan Penjabat Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin seusai melakukan kunjungan ke Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Karawang, Senin (18/3/2024).

“Kita akan koordinasikan secepatnya untuk pemeliharaan jalan,” kata Bey.

Adapun jalur alternatif yang biasa dipakai mudik, yaitu Jalan Badami-Loji yang merupakan jalur alternatif mudik Karawang-Bogor-Cianjur. Kemudian jalan Kosambi-Curug yang merupakan jalan alternatif mudik Karawang-Purwakarta-Bandung.

Menurut Bey, peningkatan pemeliharaan jalan sebagai upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar memberi kenyamanan dan keamanan bagi para pemudik.

“Kita sudah lakukan pengecekan, jalan mana saja yang menjadi kewenangan Pemprov,” ujarnya.

Bey berharap, jalan yang mengalami perbaikan bisa rampung H-7 lebaran.

“Dalam waktu yang tersisa, kami akan cek lagi untuk perbaikan jalan ini,” katanya.

BACA JUGA: Tahun 2024, DBMPR Jabar Bakal Perbaiki Jalan Sepanjang 230,98 KM

Hal senada dikatakan Bupati Karawang Aep Syaepuloh, pihaknya akan segera melakukan perbaikan jalan yang biasa dilalui pemudik sesuai dengan kewenangan.

“Kita berfokus perbaikan ruas jalan Karawang-Telagasari-Krasak hingga Cikalong Pantura. Ruas jalan itu biasa dilalui pemudik bermotor ketika jalan arteri terjadi kepadatan,” ucap Aep.

Menurut Aep, peningkatan pemeliharaan jalan akan dilakukan dengan cara dihotmix untuk efektivitas waktu.

“Idealnya perbaikan dicor atau dibeton. Kami targetkan perbaikan selesai 10 hari sebelum lebaran,” tukasnya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Hidangan khas natal
5 Hidangan Khas Natal di Indonesia, Mana Favoritmu?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

25 Link Download Kartu Ucapan Natal dan Tahun Baru 2024, Bisa Langsung Digunakan
Headline
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru, Akses Warga Kiara Dua - Bagbagan Sukabumi Terisolir
Remisi Khusus Natal 2024
15.807 Narapidana Terima Remisi Khusus Natal 2024
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK, Begini Kronologinya
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.