Pasar Kripto Kebakaran Hari ini, Bitcoin Cs Babak Belur!

Pasar kripto
IIustrasi. (TeroponMedia.id:

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Pasar kripto kembali mengalami keterpurukan Kamis (15/8/2024). Harga Bitcoin dan aset kripto papan atas lainnya terpantau berada di zona merah.

Melansir Coinmarketcap, Bitcoin (BTC) kembali melemah. Bitcoin turun 3,01 persen dalam 24 jam, tetapi masih menguat 6,63 persen sepekan.

Saat ini, harga Bitcoin berada di level USD 58.785 per atau setara Rp 918,9 juta (asumsi kurs Rp 15.633 per dolar AS).

Ethereum (ETH) turut melemah. ETH turun 1,48 persen sehari terakhir, tetapi masih menguat 13,79 persen sepekan. Dengan begitu, saat ini ETH berada di level Rp 41,6 juta per koin.

Kripto selanjutnya, Binance coin (BNB) kembali melemah. Dalam 24 jam terakhir BNB terkoreksi 0,09 persen, tetapi masih menghijau 10,35 persen sepekan. Hal itu membuat BNB dibanderol dengan harga Rp 8,18 juta per koin.

Kemudian Cardano (ADA) kembali berada di zona merah. ADA merosot 1,24 persen dalam 24 jam terakhir, tetapi masih menguat 3,62 persen sepekan. Dengan begitu, ADA berada pada level Rp 5.249 per koin.

Adapun Solana (SOL) juga melemah. SOL ambles 1,72 persen dalam sehari dan 0,87 persen sepekan. Saat ini, harga SOL berada di level Rp 2,25 juta per koin.

Koin kripto XRP terpantau kembali berada di zona merah. XRP anjlok 1,36 persen dalam 24 jam dan 5,41 persen sepekan. Dengan begitu, XRP kini dibanderol seharga Rp 8.898 per koin.

Koin Meme Dogecoin (DOGE) masih terkoreksi. Dalam satu hari terakhir DOGE turun 3,62 persen, tetapi masih menguat 6,85 persen sepekan. Ini membuat DOGE diperdagangkan di level Rp 1.602 per token.

BACA JUGA: Dolar AS Turun Rp15.720, Ramalan Bos BI Terbukti!

Stablecoin Tether (USDT) dan USD coin (USDC), pada hari ini sama-sama menguat 0,01 persen. Hal tersebut membuat harga keduanya masih bertahan di level USD 1,00

Sedangkan Binance USD (BUSD) menguat 0,01 persen dalam 24 jam terakhir, membuat harganya masih berada di level USD 1,00.

Adapun untuk keseluruhan kapitalisasi pasar kripto hari ini berada di level USD 2,08 triliun atau setara Rp 32.516 triliun, melemah sekitar 1,92 persen dalam sehari terakhir.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Nutrisi Ikan Patin
Mengintip Kandungan Nutrisi Ikan Patin
baterai mobil listrik bocor
Mirip HP, Baterai Mobil Listrik Bisa 'Bocor' dari Faktor Ini!
Seni Nirmana
2 Jenis Nirmana dan Pentingnya Mempelajari Seni Rupa
home charger services pln byd
Home Charging PLN-BYD, Pakai dan Pasang Cuma Lewat Aplikasi
Presiden Russia Vladimir Putin AS mendorong duni-Cover
Presiden Russia Vladimir Putin: "AS mendorong dunia menuju ke konflik global"
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Password Wifi MCD Terbaru 2024!
Headline
polisi tembak siswa
Polisi Tembak 3 Siswa Anggota Paskibra di Semarang, 1 di Antaranya Tewas
Aliansi Masyarakat Demokrasi Masyarakat Laporkan Dugaan Kampanye di Masa Tenang
Aliansi Masyarakat Demokrasi Masyarakat Laporkan Dugaan Kampanye di Masa Tenang
Para Pedagang dan Warga Minta Jalan di Bawah Flyover Ciroyom Dibuka Sebelum JPO Dibangun
Para Pedagang dan Warga Minta Jalan di Bawah Flyover Ciroyom Dibuka Sebelum JPO Dibangun
Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia
Kabar Duka, Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia