Pantesan Berani Salah Satu Narsum Film Dokumenter Dirty Vote Pernah Debat Presiden Jokowi

Somasi Jokowi
Presiden Jokowi Widodo (Jokowi) (Foto: Instagram/@jokowi)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Satu diantara yang menjadi narasumber dalam film dokumenter Dirty Vote bernama Bivitri Susanti ternyata sempat berdebat dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara.

Momentum itu diceritakan langsung putri Presiden ke-4 RI Gus Dur, Alissa Wahid.

BACA JUGA: Bawaslu Tanggapi Film Dokumenter ‘Dirty Vote’ yang Jadi Sorotan

Dalam cuitan X @AlissaWahid, dia mengaku jadi saksi mata momen Bivitri Susanti debat dengan Presiden Jokowi. Menurutnya sosok yang kerap disapa Mbak Bibip tersebut debat dengan Kepala negara soal Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dirinya mengungkapkan Bivitri berupaya memperjuangkan penyelamatan KPK dihadapan Jokowi. Dia pun menilai kalau Bivitri, menunjukkan sikap yang sangat bernas dan berani saat mendebat orang nomor satu di Indonesia.

“Saya pernah lihat langsung mba Bibip berdebat dengan pak Jokowi di Istana. (Debat terjadi) waktu kami perjuangkan penyelamatan KPK. (Bivitri) sangat bernas, solid argumen dan BERANI,” cuit Alissa Wahid dikutip Senin (12/2/2024).

Bukan hanya Bivitri, Alissa juga turut memberikan pujian kepada dua narasumber film dokumenter Dirty Vote yang lain bernama Feri Amsari dan Zaenal Arifin Mochtar.

Sosok Amsari dinilai selalu konsisten dalam menegakkan sikap anti korupsi. Tak terkecuali data yang dipaparkan Amsari dalam Dirty Vote, selalu kredibel.

“Uda Feri Amsari konsisten banget untuk anti korupsi. Argumen di Dirty Vote itu berbasis data publik,” puji Alissa.

Alissa pun mengaku kalau dirinya mengidolakan Zaenal, yang disapanya dengan nama Mas Uceng.

“Mas Uceng? Idolak,” begitu kata Alissa Wahid.

Respons yang diutarakan Alissa Wahid soal film dokumenter Dirty Vote langsung menuai beragam koemntar. Cuitannya sudah jutaan kali, hingga mendapatkan puluhan ribu tanda suka. Kolom komentar menjadi serbuan beragam pendapat warganet.

“Melihat langsung inilah yang disebut data A1, bukan dari ‘Saya diceritain si anu loh’,” kata warganet.

“Tiga-tiganya Pejuang Demokrasi yang hebat. Apalagi mba Bibib, kalau nonton debat di TV sama jubirnya 02 yang pada nyolot dan galak kadang mbatin, duh kok bisa sabar ya. Kalau saya udah pengen nabok,” kata warganet.

“Sampai sekarang Jokowi sang muka tebal dan tahan malu tidak mau mendengarkan suara-suara ilmuwan, akademisi, aktivis dan masyarakat kalangan bawah,” kata warganet yang mengkritik.

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
REKT-AE-new-1536x864
Rumor REKT Jadi Pelatih Alter Ego di MPL ID S14
RRQ Hoshi MPL ID
RRQ Hoshi Perkenalkan Hazle dan Sutsujin sebagai Jungler Baru untuk MPL ID S14
Samsung Galaxy Z Flip6
Kecanggihan Samsung Galaxy Z Flip6 Memikat Hati Vidi Aldiano, Pevita Pearce, dan Anya Geraldine
Bigetron Alpha
Roster Bigetron Alpha MPL ID S14 Diumumkan: Siap Bangkit dari Kegagalan Playoff
Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3
Memori Penuh? Ini 3 Cara Mudah Hapus Cache di Hp Samsung
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

4

Prospek Bisnis PWB Sebagai Perusahaan Jasa Pengangkut Pertambangan di Indonesia Tahun 2024

5

10 Tips Persiapan Lolos Wawancara Beasiswa LPDP
Headline
Anggota DPR RI Fraksi NasDem, Ujang Iskandar
Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam
Semifinal Piala AFF U-19 Indonesia Vs Malaysia
Semifinal Piala AFF U-19, Indonesia Vs Malaysia Adu Gengsi dan Skill Pemain
14 Pemain P SEA V League
14 Pemain Putri Disiapkan PBVSI untuk SEA V League di Vietnam dan Thailand
Semifinal Piala AFF U-19 Kekuatan Timnas Indonesia
Semifinal Piala AFF U-19, Kekuatan Timnas Indonesia Diwaspadai Malaysia