Operasi Pasar, Bulog dan TPID Jambi Sediakan Beras dan Minyak Goreng Premium Murah

(foto: (Antara)

Bagikan

JAMBI,TM.id : Perum Bulog dengan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Wilayah Jambi menyediakan beras dan minyak goreng premium murah untuk operasi pasar di kota Jambi.

Minyak goreng dijual dengan harga Rp12 ribu per liter dan beras premium 10 kilogram dengan harga Rp90 ribu dan beras premium 5 kilogram seharga Rp45 ribu.

“Untuk beras kita siapkan sementara 30 ton, namun sesuai dengan yang disampaikan Sekda untuk stok tidak terbatas karena anggarannya cukup,” kata Manager Supply Chain dan Pelayanan Publik Bulog Jambi Lutfillah Barus di Jambi, Rabu (21/1/2022).

Operasi pasar ini direncanakan, kata Lutfillah dilaksanakan selama dua hari. Namun, jika melihat antusias masyarakat tidak menutup kemungkinan akan berlanjut.

“Untuk pelaksanaan direncanakan akan dilaksanakan dua hari, namun apabila animo masyarakat masih tinggi kemungkinan berlanjut. Dua hari itu di empat lokasi, hari ini dan nanti antara tanggal 22 Desember atau 23 Desember 2022,” katanya menjelaskan.

Empat titik lokasi pelaksanaan operasi pasar murah tersebut yaitu di Toko TPID Pasar Angso Duo, Toko TPID Pasar Talang Banjar, Tugu Keris Siginjai Kotabaru, dan Pelataran Menara Gentala Arasy Pelayangan.

Luthfi menambahkan stok beras premium di Bulog Jambi masih mencukupi hingga akhir tahun ini.

“Kalau untuk stok cukup, apalagi untuk beras premium,” katanya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jambi A Ridwan mengatakan operasi pasar yang ini akan terus berlanjut hingga Tahun Baru 2023.

“Masyarakat kita antusias, komoditas pasar murah ini ada beras dan minyak goreng,” katanya.

Dia memastikan harga beras premium Bulog ini jauh lebih murah, sehingga dengan operasi pasar ini diharapkan dapat mengantisipasi dan menekan inflasi beras dan minyak goreng.

“Kemarin untuk cabai dan bawang kita sudah usahakan kendalikan dengan bertemu pihak pengusaha agen maupun distributor,” katanya menjelaskan.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Liverpool
Liverpool Tinggal Selangkah Lagi, Slot Minta Dukungan Total dari Suporter
Awasi Barang Bajakan, Kementerian UMKM Bentuk Satgas!
Awasi Barang Bajakan, Kementerian UMKM Bentuk Satgas!
Stabilkan Harga Ayam dan Telur, Kementan Siapkan Strategi Ini
Stabilkan Harga Ayam dan Telur, Kementan Siapkan Strategi Ini
gibran mundur
Gibran Dituntut Mundur, Ketua MPR: Enggak Ngerti Saya
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Bongkar Alasan Ganti Nama Kontak NS, Tegaskan Tak Ada Perselingkuhan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
santri gontor tertimpa longsor
29 Santri Gontor Tertimpa Longsor, 4 Santri Meninggal!
Patrice Evra
Dari Old Trafford ke Oktagon, Patrice Evra Siap Debut di MMA
Persib Bandung vs PSS Sleman
Prediksi Skor Persib Bandung vs PSS Sleman BRI Liga 1 2024/2025
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.