Nadeo Argawinata: Persib Gaya Bermainnya Juga Yang Selalu Pragmatis

Persib Gaya Bermainnya Juga Yang Selalu Pragmatis
Demerson Bruno, Nadeo Argawinata, dan Pieter Huistra. (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penjaga gawang Borneo FC, Nadeo Argawinata harus mengakui keunggulan Persib Bandung dalam lanjutan pekan ke-11 Liga 1 2024/2025. Nadeo Argawinata menilai laga ini berjalan sangat menarik karena kedua tim memiliki tekad kuat untuk mendapatkan kemenangan.

Dalam laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung pada Jumat, 22 November 2024 tersebut, Persib Bandung sukses mengamankan kemenangan atas Borneo FC dengan skor 1-0. Satu-satunya gol yang tercipta di laga ini lahir dari sontekan Ciro Alves di babak pertama.

Pada laga tersebut, permainan memang berjalan cukup alot dan keras. Duel-duel di sektor tengah kerap terjadi dan Persib secara perlahan berhasil menemukan titik terlemah dari Borneo FC. Seperti biasa, gaya permainan pragmatis mulai diterapkan Persib setelah berhasil mendapat celah.

“Untuk pertandingan malam ini saya rasa cukup bagus untuk kedua tim,” buka penjaga gawang langganan Timnas Indonesia tersebut.

Kiper asal Kediri itu juga mengungkapkan, sebenarnya laga ini kental akan taktik dari masing-masing kesebelasan. Borneo FC selalu menunjukan permainan menghibur dengan mendominasi jalannya pertandingan. Sedangkan Persib bermain lebih pragmatis.

“Borneo dengan gaya bermainnya yang selalu dominan dan menguasai pertandingan, dan Persib gaya bermainnya juga yang selalu pragmatis dan bertahan,” terang eks pemain Bali United itu.

BACA JUGABojan Hodak Sebut Persib Sebenarnya Bisa Menang Lebih Dari Satu Gol

Gaya pragmatis ini memang sudah lama dilakukan Persib dengan cara bermain lebih praktis dengan bertujuan mencetak gol. Lewat skema transisi cepat setelah menerapkan pertahanan tinggi, nyatanya Persib mampu menciptakan banyak peluang.

Namun kata Nadeo, sebenarnya Borneo FC bermain lebih unggul karena tampil solid dan bagus. Sayangnya di laga ini, keberuntungan berada di pihak lawan dan Nadeo juga tak lupa memberikan selamat atas kemenangan yang diraih Persib Bandung.

“Saya rasa pertandingan cukup bagus dan solid, tetapi keberuntungan tim lawan dan selamat untuk Persib.” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
CHERY HIMLA
Triton-Hilux Jangan Lari, Chery Punya Himla untuk Bentrok di Pasar Double Cabin!
ASN hilang di merbabu
ASN Temanggung yang Hilang di Merbabu Ditemukan Meninggal
Suap pemilihan ketua DPD
KPK Dalami Kasus Dugaan Suap Pemilihan Ketua DPD
jokowi hadiri pemakaman paus
Jokowi Diutus Prabowo Hadiri Pemakaman Paus, Kok Bisa?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.