Miss World 2024, India Kembali Jadi Tuan Rumah

Miss World 2024 India
Miss World Asia , Miss World, Miss World Americas, Miss India (missworld.com)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: India kembali menjadi tuan rumah kontes kecantikan Miss World di tahun 2024 ini.  Terkahir India menjadi tuan rumah Miss World, yakni pada tahun 1996, tepatnya di Bengaluru.

Julia Evelyn Morley selaku Ketua dan CEO Organisasi Miss World dengan terang-terangan menyatakan kebahagiannya. Ia mengaku kagum dengan India. Sebanyak 120 juara nasional dari 120 negara akan mengikuti Miss World 2024 India tersebut.

“Kembali ke India, negara yang saya kagumi, dan membawa 120 juara Nasional untuk menyaksikan keindahan negara ini adalah suatu kehormatan yang luar biasa,” kata Julia Evelyn Morley, melansir dari Antara.

Menurutnya, Miss Wordl bukan sekedar kontes kecantikan, melainkan sebuah festival untuk merayakan prestasi kaum perempuan, yang akan berlangsung selama sebulan.

“Kami akan membawa dunia ke India dan menampilkan India kepada dunia,” katanya.

BACA JUGA: Standar Kecantikan di Negara India

Kontes ke-71 Miss World ini akan mengambil tempat di Bharat Mandapam, New Delhi. Lokasi ini  akan menjadi tempat karantina peserta pada 18 Februari 2024.

Sementara untuk sesi Grand Final, akan mengambil tempat di Jio World Convention Center di Mumbai, pada 9 Maret 2024.

Berikut 6 Peserta Miss World asal India sejak 1994: 

  1. 1994, Aishwarya Rai Bachchan;
  2. 1996, Reita Faria Powell (pemenang mahkota Miss World);
  3. 1997, Diana Hayden;
  4. 1999, Yukta Mookhey;
  5. 2000, Priyanka Chopra Jonas;
  6. 2017, Manushi Chhillar.

Peserta Miss World Indonesia

Indonesia akan mengirimkan Audrey Vanessa sebagai perwakilan Miss World 2024. Audrey merupakan pemenang Miss Indonesia pada tahun 2022.

Setiap kontestan akan mempunyai saluran media mereka sendiri pada platfrom MissWorld.com yang luas untuk menunjukan kenapa mereka harus maju ke-20 besar final.

Penasihat Organisasi Miss World di India, Munish Gupta mengatakan bahwa Miss World akan menampilkan tradisi, budaya, warisan, seni kerajinan serta banyak hal lagi mengenai India. Publik dunia bisa menyakdsikan perhelatan akbar kecantikan ini melalui siaran streaming.

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat