Menyusuri Teknologi Digital yang Ada di Museum Gedung Sate

Museum Gedung Sate
(WIX)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bandung adalah kota yang identik dengan udara sejuk dan pesona alamnya,  memiliki daya tarik budaya yang tak kalah menarik. Salah satu tempat yang wajib kamu kunjungi saat berada di Bandung adalah Museum Gedung Sate. Gedung yang menjadi ikon kota ini tidak hanya menjadi pusat pemerintahan Jawa Barat, tetapi juga tempat yang menyajikan pengalaman museum yang unik dan modern.

Bentuk puncak bangunan museum ini menyerupai tusuk satedan telah menjadi salah satu ikon kota Bandung. Dirancang oleh arsitek asal Belanda yaitu J. Berger, Gedung ini mengusung desain neoklasik dengan sentuhan unsur Indonesia. Awalnya, gedung ini bernama Gouvernements Bedrijven, sebelum kemudian berganti menjadi Gedung Sate.

Berdiri megah di atas lahan seluas 27.000 m², tempat ini bukan hanya sekadar gedung pemerintahan. Museum Gedung Sate telah mengalami transformasi yang menarik pada tahun 2018, mengusung konsep smart museum yang memanfaatkan teknologi digital untuk memperkaya pengalaman pengunjung.

Teknologi di Museum Gedung Sate

Museum Gedung Sate telah menjalani perubahan yang signifikan, menjadi tempat yang menawarkan pengalaman interaktif dan penuh teknologi. Ada beberapa wahana dan spot menarik yang patut untuk kamu kunjungi:

1. Bioskop Mini

Pengunjung akan diajak dalam perjalanan sejarah pembangunan Gedung Sate melalui film-film menarik yang diputar di bioskop mini museum.

2. Augmented Reality (AR)

Museum Gedung Sate memiliki konsep smart museum yang memungkinkan pengunjung untuk berinteraksi dengan teknologi AR. Pengunjung dapat melihat proses pembangunan gedung secara detail melalui Interactive 3D Scale Model, Hologram, Wall Video Mapping, dan Interactive Glass Display. Bahkan, kamu dapat merasakan seolah-olah “menyusup” ke dalam masa lalu dan melihat proses pembangunan gedung.

BACA JUGA: Informasi Museum Gedung Sate: Jam Buka dan Harga Tiket

3. Informasi Digital

Tempat satu ini telah mengadopsi teknologi informasi digital untuk memaparkan informasi terkait Gedung Sate dengan cara yang menarik dan mudah kamu pahami. Layar sentuh, audio visual, gambar, dan maket 4 Dimensi memberikan pengalaman interaktif kepada pengunjung.

4. Tempat Ngopi

Setelah menjelajahi teknologi tinggi di dalam museum, kamu dapat beristirahat di Gesa Kopi, sebuah tempat ngopi yang cantik di belakang museum. Nikmati beragam jenis minuman kopi dan non kopi yang tersaji dengan biji kopi pilihan dari berbagai daerah di Jawa Barat.

Jam Operasional dan Harga Tiket

Museum satu ini tidak hanya menawarkan pengalaman unik, tetapi juga aksesibilitas yang terjangkau. Harga tiket masuk hanya Rp 5.000 per orang. Museum ini buka pada hari Selasa hingga Minggu pukul 09.30 – 16.00 WIB.

Tak hanya sebagai gedung pemerintahan, gedung ini telah bertransformasi menjadi museum yang modern dengan pengalaman interaktif yang menarik. Melalui penggunaan teknologi digital dan konsep smart museum, Tempat ini mampu mempertahankan sejarahnya sambil tetap menarik minat generasi milenial dan pengunjung dari segala usia. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjunginya ketika berada di Bandung dan merasakan pengalaman museum yang tak biasa.

 

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat