Mengenal Animasi Sekolah Kreasi Digital Baru di Indonesia

animasi sekolah
Animasi Sekolah (Tangkap layar YouTube Dhot Design)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Beragam platform media sosial di Indonesia seperti YouTube, TikTok, dan Instagram belakangan ini mulai diramaikan dengan kehadiran karia-karya kreatif digital Animasi Sekolah.

Pada dasarnya karya digital ini tidak jauh berbeda dengan animasi lainnya yang sudah berkembang lebih jauh. Sampai sejauh ini belum diperoleh penjelasan secara teoritis mengenai definisi khusus dari Animasi Sekolah tersebut.

Namun jika menyimak ulasan singkat dari deskripsi pada kanal YouTube milik Dhot Design, disebutkan bahwa Animasi Sekolah adalah animasi yang menceritakan masa masa sekolah SMA, yang seru, lucu, membahas percitaan dan penuh dengan arti kehidupan.

Untuk diketahui, Dhot Design adalah salah satu kanal YouTube yang konsen mengeksplorasi karya-karya animasi bertema sekolahan dalam beberapa tahun belakangan ini.

BACA JUGA: 5 Film Animasi Horor, Menegangkan Sekaligus Menghibur

Dari penelusuran di platform YouTube, ada lebih dari 10 kanal YouTube karya para kreator digital yang menayangkan film-film animasi dengan topik tersebut.

Kemunculan karya animasi ini terbilang fenomenal karena semakin hari semakin banyak diminati oleh publik. Bahkan beberapa kanal telah memiliki jutaan subscriber.

Rata-rata para kreator ini mulai hadir di kanal YuTube sejak tahun 2019. Sampai era 2023 ini, tidak sedikit karya-karya mereka yang sudah berterima di hati jutaan publik.

Bahkan ketika karya terbarunya diunggah di YouTube, dalam hitungan jam saja sudah menem[pati level trending.

Kenapa demikian? Jika menyimak komentar-komentar para penontonnya, rata-rata mereka tertarik, bahkan terlarut secara emosional ke dalam ruang cerita.

Kebanyakan tema yang diangkat berupa cerita fiksi yang bersifat realistis, mengulas tentang kehidupan sehari-hari, bukan cerita yang muluk-muluk.

BACA JUGA: Karakter Bijak Robi pada Animasi Sekolah ROBI STORY PART 1

Namun kesederhanaan tema cerita itulah rupanya yang menjadi magnet atau kekuatan dari karya animasi ini.

Melihat gejala ini, apakah karya ini akan menjadi genre tersendiri di dunia animasi yang lahir dari tanah air? Mari kita ikuti perkembangannya.

Berikut 12 kanal YouTube Animasi Sekolah yang cukup populer:

  1. Dhot Design
  2. PSCOKLAT ANMIMASI
  3. TORNADO
  4. MetroMini 4WD
  5. DHONI DESIGN
  6. kangkrop
  7. papaArtha Animation
  8. Ciconimation
  9. Animasi Gambar
  10. K Design
  11. JJ animasi_
  12. EhLija

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Gelora Bung Karno Stadium
Sejarah Gelora Bung Karno Stadium yang Luput dari Ingatan
Operasi sinus
Kena Masalah Serius, Mahalini dan Rizky Febian Kompak Operasi Hidung
Kimchi makanan khas korea
Cara Buat Kimchi yang Mudah dan Praktis!
NATO Khawatir Biden Kalah
Biden Vs Donald Trump, Pejabat NATO Khawatir Jagoannya Kalah
Koban tewas Gaza
Studi Lancet Memprediksi Korban Tewas di Gaza dapat Mencapai 186.000 Orang Lebih
Berita Lainnya

1

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

2

Tips Beli Tiket Presale Konser Bruno Mars di Jakarta!

3

Pegi Setiawan Bebas, Ini Pertimbangan Hakim

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Sebanyak 20 PAC Kota Bandung Deklarasikan Sonny Salimi Jadi Cawalkot 2024
Headline
Warga Pelosok di Bandung Barat Melahirkan Tengah Hutan
Jalan Beralas Tanah, Warga Pelosok di Bandung Barat Melahirkan Tengah Hutan
cana mantan bupati langkat
Cana Eks Bupati Langkat yang Punya 'Kerangkeng Manusia' Divonis Bebas
kaesang Ahmad Syaikhu
Ke Markas PKS, Kaesang Usul Ahmad Syaikhu Dampingi Anies di Pilgub Jakarta
RI Kutuk Serangan Israel di Sekolah Al-Jaouni kamp pengungsi Nuseirat
RI Kutuk Serangan Israel di Sekolah Al-Jaouni Kamp Pengungsi Nuseirat, Gaza Tengah