Mees Cedera, Kevin Diks Resmi WNI, Berpeluang Main Lawan Jepang dan Arab Saudi

Kevin Diks WNI
Pengambilan sumpah pewarganegaraan Kevin Diks, Estella Loupattij dan Noa Leatomu di kantor KBRI Kopenhagen Denmark, Jumat (8/11/2024). (Dok. PSSI)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Pemain diaspora Kevin Diks sudah sah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai menyatakan sumpah dan janji setia pewarganegaraan di Kopenhagen, Denmark, Jumat (8/11/2024).

PSSI pun langsung tancap gas memproses peralihan federasi Kevin Diks dari Federasi Sepakbola Belanda (KNVB) ke PSSI, setelah urusan identitas WNI seperti paspor dan KTP tuntas.

Bukan hanya Kevin Diks yang diambil sumpah WNI, tetapi juga dua pemain diaspora wanita, yakni Estella Loupattij dan Noa Leatomu.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyambut gembira pengambilan sumpah dan janji setia pewarganegaraan pemain berposisi bek yang sedang bermain di klub FC Copenhagen liga Denmark ini.

Erick mengapresiasi proses naturalisasi pemain berusia 28 tahun itu yang cepat berkat dukungan penuh Presiden Prabowo Subianto, Komisi XIII dan X DPR, Dirjen AHU dan Dirjen Imigrasi, serta Dukcapil DKI Jakarta.

“Alhamdulillah hari ini Kevin Diks sudah mengambil sumpah sebagai Warga Negara Indonesia untuk memperkuat Timnas Indonesia. Terima kasih Bapak Presiden Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto, Ketua DPR RI, Pimpinan dan Anggota DPR, juga Bapak Menteri, atas dukungannya dan memungkinkan percepatan sumpah Kevin untuk Timnas Indonesia,” ujar Erick Thohir, mengutip laman PSSI, Sabtu (9/11/2024).

BACA JUGA: Rapat Raripurna DPR Setujui Naturalisasi Kevin Diks dan 2 Pesepakbola Wanita

Erick menambahkan, pemain bertinggi badan 182 cm itu sudah melakukan proses pembuatan KTP dan paspor, yang dilanjutkan dengan perpindahan federasi demi mengejar target memperkuat Timnas Indonesia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kehadiran Kevin Diks diharapkan bisa semakin mengokohkan lini pertahanan Timnas Indonesia. Kevin diharapkan bisa memperkuat Timnas Indonesia lawan Jepang dan Arab Saudi di Stadion Utama GBK, Senayan, pada 15 dan 19 November.

“Kedatangan Kevin Diks yang kita ketahui sangat tangguh di lini belakang FC Copenhagen, termasuk saat mampu bertarung dengan tim-tim kuat Eropa di Europa Conference League, sangat kita butuhkan. Tak hanya di dua laga tandang kita besok, tapi di laga-laga lain,” pungkas Erick.

Kabar terakhir mengenai bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, diperkirakan tidak dapat memperkuat tim Garuda pada dua laga tersebut karena cedera hamstring.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.