May Day 1 Mei, Bey Machmudin Ajak Buruh Tingkatkan Skill

PPDB di Jabar
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin (Dok. Diskominfo Pemprov Jabar)

Bagikan

BEKASI, TEROPONGMEDIA.ID — Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mengajak kaum pekerja untuk mengisi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day yang jatuh setiap 1 Mei, dengan aktivitas yang bermanfaat dan positif bagi masyarakat.

Hal itu dikatakan Bey seusai meresmikan revitalisasi Jembatan Cikarang penghubung Kawasan Industri EJIP – MM2100 di Kabupaten Bekasi, Rabu (1/5/2024).

“Mari kita peringati Hari Buruh ini dengan kegiatan yang positif dan berdampak baik bagi masyarakat,” ujar Bey Machmudin.

Bertepatan dengan May Day 1 Mei, Bey berharap semua buruh dapat menghadirkan acara yang positif karena menurutnya, hal itu dapat meningkatkan soft skill yang dimiliki para buruh.

BACA JUGA: Polisi Kerahkan Ribuan Personil Kawal Aksi ‘May Day’

“Mari kita peringati Hari Buruh dengan kegiatan positif dan kondusif, juga untuk meningkatkan skill seperti pekerja di Bandung menggelar simposium, yang juga dilaksanakan di beberapa kabupaten/kota,” imbuhnya.

Bey mengungkapkan pula bahwa pemerintah merasakan dampak dari kinerja para buruh dalam mendorong perekonomian nasional.

“Pemerintah telah menetapkan Hari Buruh sebagai hari libur, jadi artinya pemerintah mengakui bahwa tenaga kerja buruh memiliki peranan penting bagi ekonomi nasional,” pungkas Bey.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Praktik prostitusi daring
Polisi Gerebek Prostitusi Daring Talent Anak di Kos-kosan Elit
Sirkus taman safari
Anak Sirkus Taman Safari Tanpa Upah, Kisah Pilu di Balik Gemerlap Panggung OCI
BLT UMKM
CEK FAKTA: BLT UMKM Rp5 Juta
honda p7
Honda Rilis P7, Berbalut Premium dan Daya Jelajah Jauh
Tung Tung Sahur
Viralnya 'Tung Tung Sahur': Suara Kentungan Bikin Netizen Ketakutan
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

5

Link Live Streaming Chelsea vs Legia Warsawa Selain Yalla Shoot
Headline
anak lindas ayah
Viral, Kekejian Anak Lindas Ayah Pakai Mobil hingga Tewas!
KDM Sengketa Lahan sukahaji
KDM Pastikan Bantuan Rp10 Juta Per KK Penghuni Lahan Sengketa Sukahaji
Dokter cabul Garut tersangka - Instagram Humas Polda Jabar
Dokter Cabul Garut Resmi Tersangka, Ancaman 12 Tahun Penjara!
Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang dalam Kondisi Meninggal
Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.