Marak Begal, Dishub Bandung Bangun 3.534 Lampu Penerangan Jalan

(foto: Antara)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, membangun 3.534 lampu penerangan jalan pada 2023. Hal itu dilakukan untuk mencegah aksi kriminalitas seperti begal pada malam hari, yang akhir-akhir ini kerap terjadi.

Kabid Prasarana Dishub Kota Bandung, Panji Kharismadi mengatakan, rinciannya 475 titik merupakan lampu penerangan jalan umum (PJU) dan 3.059 titik penerangan jalan lingkungan (PJL).

“Walaupun secara fungsi sebagai alat perlengkapan jalan dalam hal transportasi, tapi ada manfaat lain untuk meminimalisir kriminalitas di malam hari,” kata Panji di Bandung, Jawa Barat, Selasa (17/1/2023).

BACA JUGA: Ridwan Kamil Ungkap Jalur Anti Macet ke Masjid Al Jabbar

Dia mengatakan, pembangunan telah dimulai dari sepanjang Jalan Bengawan ke arah Jalan Ahmad Yani. Di lokasi itu, banyak keluhan PJU yang padam. Lalu, di Jalan Anggrek hingga Jalan Riau, dan lokasi-lokasi di sekitarnya.

Panji menjelaskan, pembangunan lampu jalan itu antara lain juga mengganti lampu konvensional dengan lampu berjenis LED yang lebih hemat energi dan lebih terang.

Namun, dia tak menampik masih ada beberapa jalan yang minim penerangan dan tidak tertangani oleh Pemerintah Kota Bandung.

Karena, kata dia, ada jalan-jalan yang kewenangannya berada di pemerintah provinsi atau pemerintah pusat.

“Banyak di jalan nasional (minim penerangan) seperti di Jalan Soekarno Hatta dan AH Nasution, tapi itu merupakan jalan nasional,” kata dia.

Untuk itu, dia memastikan pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat terkait fasilitas penerangan jalan di ruas jalan berstatus jalan nasional ataupun jalan provinsi.

Dia pun mengajak masyarakat untuk partisipasi dan bersama-sama menjaga alat penerangan jalan di Kota Bandung dengan adanya sejumlah pembangunan tersebut.

“Bisa dengan melaporkan atau menanyakan apabila ada pihak-pihak di luar anggota Dishub yang mengutak-atik penerangan jalan serta dengan melaporkan gangguan penerangan jalan di Kota Bandung,” katanya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dimas Drajad ke Persib Bandung
Adhitia Putra Tanggapi Rumor Bergabungnya Dimas Drajad ke Persib Bandung
Virus Marburg
Asal Usul Hingga Pencegahan Virus Marburg yang Mematikan
Vaksin cacar
Info Penting! Cegah Cacar Air pada Anak dengan Vaksin Varicella
Happy Sweet 17
15 Ucapan Happy Sweet 17 Termanis Bahasa Indonesia
Summarecon Villaggio Outlets Karawang
Summarecon Villaggio Outlets Karawang Jadi Pusat Puluhan Merek Internasional
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Mata dan Mulut Tertutup Lakban, Jasad di Flyover Cimindi Tinggalkan Surat Wasiat
Headline
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Fase Grup Euro 2024 Torehkan Sejarah Baru
Fase Grup Euro 2024 Torehkan Sejarah Baru
Berita Kebaran Hutan
BNPB Rilis Berita Kebaran Hutan Gunung Bromo Dipastikan Padam
BSSN peretasan pdn DPR
BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!