Manchester United Takluk dari West Ham 0-1

Manchester United
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Manchester United kembali menelan kekalahan usai takluk dari West Ham dengan skor 0-1 pada pekan ke-35 Liga Inggris di Stadion London, London, Senin (8/5/2023) dini hari.

Ini menjadi kekalahan kedua beruntun Manchester United setelah sebelumnya takluk dari Brighton and Hove Albion, demikian catatan Liga Inggris.

Manchester United dipaksa takluk oleh West Ham akibat akibat gol tunggal yang dicetak Said Benrahma pada babak pertama.

Kekalahan ini membuat MU masih menduduki posisi ke-4 klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 63 poin dari 34 pertandingan, hanya berjarak satu poin di peringkat lima.

Di sisi lain, West Ham masih menempati peringkat ke-15 dengan raihan 37 poin dari 35 pertandingan, berselisih tujuh poin dari zona degradasi.

Sebenarnya MU mendominasi jalannya laga dengan mencatatkan 66 persen penguasaan bola dan melepaskan 19 tendangan yang empat di antaranya tepat sasaran, namun West Ham mampu tampil efektif.

Skuad asuhan Erik ten Hag mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan sempat memberikan ancaman melalui tendangan yang dilepaskan oleh Bruno Fernades, namun bola masih menyamping dari gawang.

Manchester United terus memberikan ancaman ke lini pertahanan West Ham, kali ini melalui tendangan Antony yang masih belum menemui sasaran.

Selanjutnya giliran Marcus Rashford yang memiliki peluang melalui tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti, namun bola masih membentur tiang gawang.

Sempat tertekan, West Ham mampu unggul terlebih dahulu pada menit ke-27 melalui gol yang dicetak Said Benrahma usai tendangannya tak mampu dijangkau oleh David De Gea sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Tertinggal satu gol, Manchester United terus berupaya untuk menyamakan kedudukan dan sempat memiliki peluang melalui tendangan Antony yang masih membentur tiang gawang.

Menjelang berakhirnya babak pertama, The Red Devils memiliki peluang emas untuk menyamakan kedudukan melalui tendangan Christian Eriksen yang masih dapat diamankan oleh Lukasz Fabianski sehingga skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua West Ham memiliki peluang untuk menggandakan keunggulan melalui tendangan Tomas Soucek yang masih dapat ditepis oleh De Gea.

Selanjutnya giliran Manchester United yang mengancam gawang West Ham melalui tendangan Wout Weghorst serta Rashford, namun dapat dimentahkan oleh Fabianski.

Fabianski menjadi salah satu aktor utama West Ham dalam menahan gempuran Manchester United setelah kembali melakukan penyelamatan dari tendangan Anthony Martial.

MU terus menekan West Ham, namun kokohnya lini pertahanan The Hammers membuat skor 1-0 untuk kemenangan tim tuan rumah tetap bertahan.

Selanjutnya Manchester United akan menghadapi Wolves pada pekan ke-36 Liga Inggris, Minggu (13/5), sedangkan West Ham akan bertandang ke markas Brentford, sehari setelahnya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
selebgram judi online
Satgas Perjudian Daring Tangkap 5 Selebgram dan Amankan 3 Situs Judi Online
Kejutan Grup D Euro 2024
Kejutan Grup D Euro 2024: Austria Jadi Jawara, Belanda di Ujung Tanduk!
Tanda Tangan di Atas Meterai
Fungsi Tanda Tangan di Atas Meterai, Buat Apa?
Kecelakaan di Bypass Truk Tabrak Dua Pengendara M-Cover
Kecelakaan di Bypass: Truk Tabrak Dua Pengendara Motor di Cianjur
Polisi Ajukan Penutupan 72 Situs Judi Online
Paling Banyak di Jabar, Polisi Ajukan Penutupan 72 Situs Judi Online
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Belanda Vs Australia Group D Euro 2024

3

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

4

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

5

Kalahkan Italia 1-0 Spanyol Lolos Babak Knockout Euro 2024
Headline
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0 di Copa America 2024
GERAM: Narkoba Bagai Monster
GERAM: Narkoba Bagai Monster yang Renggut Masa Depan
Pogba Sebut Kariernya Berakhir
Tamat, Diskors Empat Tahun, Pogba Sebut Kariernya Berakhir
Euro 2024 Denmark Vs Serbia Imbang
Duel Denmark Vs Serbia Imbang 0-0 di Euro 2024, Tim Dinamit Melaju ke 16 Besar