Mami Eda Kembali Mengomentari Keberadaan Lolly

Mami Eda Lolly
Mami Eda (foto: TikTok @lovebalqees)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Mami Eda, ibu dari Laura Meizani Mawardi alias Lolly, putri Nikita Mirzani, kembali mengeluarkan komentar mengenai keberadaan Lolly setelah sekian lama tidak tinggal bersama.

Dalam sebuah video yang akun Instagram @zona.netijen unggah, Mami Eda dan anaknya terlihat sedang melakukan live TikTok dan membahas tentang Lolly.

Dalam live tersebut, Mami Eda dengan jujur mengungkapkan bahwa ia tidak suka jika pacar Vadel ini tinggal di rumahnya terus-menerus.

Sebelumnya, Lolly sempat tinggal di rumah Mami Eda selama beberapa bulan setelah terjadi pertengkaran antara Lolly dan ibunya, Nikita Mirzani.

“Memang saya tidak suka Lolly tinggal terus di rumah saya,” kata Mami Eda.

Alasan Mami Eda tidak ingin Lolly tinggal terus di rumahnya adalah karena ia anggap sebagai anak yang sering bermasalah dan suka memutarbalikkan fakta.

“Saya tidak mau, karena bermasalah. Anak ini juga tukang putar balik,” ujar Mami Eda.

Selain itu, Mami Eda juga mengungkapkan kebiasaan buruk anak Nikmir yang tidak menjaga kebersihan mulutnya setelah bangun tidur karena lebih memprioritaskan live TikTok.

BACA JUGA : Vadel Badjideh Ungkap Tak Tahu Lolly Anak Nikita Mirzani

Tidak cari sensasi

Namun, Mami Eda menegaskan bahwa ia tidak berniat untuk mencari sensasi terhadap anak Nikita Mirzani tersebut, karena ia tidak mencari uang melalui media sosial.

“Saya tidak mencari sensasi, kamu tidak pernah memberi saya uang. Saya tidak seperti dia yang terus-terusan live TikTok tanpa menyikat gigi setelah bangun tidur,” kata Mami Eda.

Namun, beberapa warganet justru menduga bahwa Mami Eda mengucapkan hal-hal negatif tentang anak Nikmir karena tidak lagi memiliki uang.

Terlebih lagi, Mami Eda membicarakan Lolly setelah Lolly keluar dari rumahnya dan tinggal sendiri di kos-kosan.

Beberapa netizen menanggapi dengan komentar seperti.

“Gw kira, orang yg bs stay di luar negeri itu orangnya pinter dan wise gitu,” tulis pemilik akun instagram @gawegambarbagus.

“Nanti kalo Loly banyak harta lg,kalian deketin loly lagi ? Wkwkwk kalo gak suka,kenapa dulu di tampung mak ? Mak erot wkwkwk… Anak lo belom ngerasain gimana rasanya jauh dari org tua apalagi ga ada dukungan dari keluarga semoga Mak Erot ini sehat selalu ya,biar anak nya bisa terus ngetek sama mak eda wkwk,” tulis akun @dinafaqhirah.

“Udah tau anak bermasalah dan situ ga suka, knp kmrn sempet dibolehin tinggal dsana. Skrg baru sibuk koar2. Gaje amat si nenek,” tulis akun @farranoid_.

 

 

(Hafidah/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LG Energy Solution
Batal Investasi Rp11 Triliun, LG Energy Solution Tinggalkan Indonesia, Ini Kata Pakar
Buronan triliuner
Viral! Triliuner Buka Sayembara Rp10 Juta Demi Tangkap Pria Berinisial IDP
Bunda Iffet Meninggal
Fakta Mengejutkan di Balik Kepergian Bunda Iffet, Ibu Tercinta yang Membesarkan Slank!
Ferrari 458 Spider terbakar
Susah Payah Beli Ferrari 458 Spider, Cuma Hitungan Jam Sudah Terbakar!
preman pabrik BYD subang
Masihkah Preman Ormas Gentayangan di Proyek BYD Subang? Ini Jawaban Wakil Menteri
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

4

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

5

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.