Mahfud Ungkap Biang Kerok Penghambat Pertumbuhan Ekonomi ‘Korupsi’

Penghambat Pertumbuhan Ekonomi Korupsi
Cawapres Nomor Urut 3 Mahfud MD membeberkan, 'biang kerok' atau penyebab utama penghambat pertumbuhan ekonomi tujuh persen di Indonesia (Dok. RRI)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Cawapres Nomor Urut 3 Mahfud MD membeberkan, ‘biang kerok’ atau penyebab utama penghambat pertumbuhan ekonomi tujuh persen di Indonesia. Yakni, masalah korupsi yang sangat menghambat pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

“Masalahnya apa? masalahnya banyak korupsi dan in-efisiensi di sektor-sektor pertumbuhan ekonomi. Yaitu di sektor konsumsi, belanja pemerintah, ekspor impor, dan investasi,” kata Mahfud dalam debat kedua Cawapres Pilpres 2024, di JCC Senayan, Jakarta, dipantau secara daring,  Jumat (22/12/2023) malam.

Lebih lanjut Mahfud mengatakan, korupsi telah ‘menggerogoti’ lembaga legislatif, eksekutif, dan yudikatif. Tidak main-main, korupsi tersebut dilakukan secara besar-besaran sehingga merugikan uang negara.

BACA JUGA: KPU Restui Podium untuk Debat Capres Cawapres, Format Berubah?

“Korupsi juga terjadi di tiga matra kita ini, kita menginjak bumi ada korupsi, di tanah dan pertambangan. Kita ke laut ada korupsi di masalah kelautan, kita melihat udara pesawat terbang kita ternyata ada korupsi,” ucap Mahfud.

Menurutnya, akibat maraknya korupsi tersebut, Mahfud menegaskan, imbasnya pada pertumbuhan rakyat miskin. Oleh sebab itu, penting masalah korupsi diselesaikan secepatnya sampai ke akar-akarnya.

“Akibatnya apa? Rakyat miskin, saya ketemu dengan seorang bernama Tedy dan Joni di Padang, pegawai angkutan perusahaan truk. Menyatakan, tidak pernah bisa mendapat subsidi minyak yang disediakan oleh negara karena tidak pernah sampai karena dikorupsi,” ujar Mahfud.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
anggaran pilkada KPU Karawang
Anggaran Pilkada KPU Karawang Rp1,19 Miliar Tak Terpakai, Ini yang Dilakukan
asn hilang di merbabu
Menhut Sampaikan Duka Pada ASN yang Meninggal di Merbabu
LISA MARIANA
Pede Dibela Netizen, Lisa Mariana Ucapkan Terima Kasih
surya paloh
Surya Paloh Sebut Bangun Bangsa Tak Sekedar Orasi Saja, Sindir Siapa?
Liverpool
Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.