Lolly Akhirnya Minta Maaf pada Nikita Mirzani “Maafin Lolly!”

Penulis: hafidah

Lolly Nikita Mirzani
Lolly Minta Maaf Pada Nikita Mirzani (YouTube Crazy Nikmir REAL)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Usai berseteru dengan ibundanya, Nikita Mirzani, selama berbulan-bulan, Laura Meizani atau yang akrab disapa Lolly, akhirnya muncul ke publik dan menyampaikan permintaan maaf.

Permintaan maaf ini disampaikan Lolly setelah kekasihnya, Vadel Badjideh, ditetapkan sebagai tersangka.

Video permintaan maaf Lolly dibagikan oleh akun YouTube Nikita Mirzani. Dalam video tersebut, Lolly tampak tanpa mengenakan hijab dan berbicara dengan tutur kata yang lembut.

“Halo semuanya, saya Laura. Hari ini saya mau menyampaikan beberapa pesan untuk kalian semuanya,” ucap Lolly mengawali videonya.

Ia kemudian menyampaikan permintaan maafnya kepada Nikita Mirzani.

“Di sini aku juga sebenernya ingin meminta maaf sebesar-besarnya ke mimi aku sendiri. Maafin Lolly kalo emang Lolly banyak salah ke Mimi,” ujar Lolly.

“Maafin Lolly kalau misalnya selama ini Lolly masih keras dan belum bisa dewasa, karena kan mungkin memang karena faktor usia juga,” ungkapnya.

BACA JUGA:

Nikita Curhat Pilu Soal Lolly: ‘Ami Selalu Mendoakan Kamu’

Vadel Badjideh Resmi Tersangka Kasus Asusila Anak Nikita Mirzani

Lolly mengakui bahwa ia telah belajar dari permasalahan yang menimpanya.

“Tapi di sini Lolly ingin belajar setelah permasalahan yang ada sekarang. Lolly sekarang jadi sadar betapa sayangnya mimi terhadap Lolly,” ujar Lolly.

Tak hanya meminta maaf, Lolly juga mengucapkan terima kasih kepada Nikita Mirzani.

“Lolly di sini ingin berterima kasih sebanyak-banyaknya ke Mimi karena emang hanya Mimi yang bisa membantu Lolly,” tandasnya.

Permintaan maaf Lolly ini menjadi momen mengharukan di tengah kisruh yang terjadi antara dirinya dan Nikita. Semoga permintaan maaf ini dapat membuka jalan untuk memperbaiki hubungan keduanya.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ebuah bus yang mengangkut puluhan santri perempuan mengalami kecelakaan setelah ditabrak bus lain yang tidak kuat menanjak di jalan sempit di Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada Jumat (9/5/2025) sekitar pukul 06.30 WIB.
Gagal Nanjak Bus Sekolah Terguling, Puluhan Santri Luka-luka
One Piece 1148
One Piece 1148 Siap Rilis 11 Mei, Cek Spoilernya!
MLBB
EVOS Academy Ukir Prestasi Gemilang di MLBB Super Cup Invitational Guangzhou
megawati pdip pemilu 2024
Megawati Ungkap Penyebab PDIP Babak Belur di Pemilu 2024, Salahkan Kader?
Ziva Magnolya
Ziva Magnolya Ungkap Isi Hati Lewat Album 'Merangkai'
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

3

Teropong Media dan INABA Sepakati Kerja Sama Melalui Penandatanganan MoU

4

Komitmen Jaga Kelestarian Lingkungan, PT ABS Restorasi Pantai Sesuai Arahan Pemerintah

5

Order Management System dari TransTRACK Jadi Solusi Cerdas Meningkatkan Kinerja Bisnis
Headline
Cara Daftarkan anak Barak Militer
Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer
Ijazah Asli Jokowi
Kuasa Hukum Sebut Ijazah Asli Jokowi Dokumen Penting dan Rahasia
Persib
Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot
mahasiswi itb ditangkap
Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.