Lokasi, Tiket dan Daya Tarik Nunggalan Beach Pesisir Bali

Nunggalan Beach
Nunggalan Beach. (instagram/nunggalanbeachbali)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Nunggalan beach atau pantai nunggalan merupakan salah satu permata tersembunyi yang berada di bawah tebing dekat Uluwatu, Jimbran.

Keindahaan pantai ini melebihi pesona pegunungan yang sering menjadi destinasi wisata faforit sebagian orang.

Lokasinya yang mudah di akses, serta daya tarik yang kuat, akan pesona keindahan pantainya, Nunggalan menjadi wisata favorit pilihan masyarakat yang sering berkunjung ke sini.

Lokasi, Tiket, dan Fasilitas

Pantai Nunggalan terletak di Jl. Batu Nunggalan, Desa Pecatu, Uluwatu, di pesisir Bali Selatan.

Pantai ini terbuka untuk umum tanpa biaya masuk, memungkinkan semua orang menikmati keindahan alaminya secara gratis.

Biaya hanya dikenakan untuk parkir kendaraan bermotor serta sewa payung dan tempat duduk di tepi pantai.

Fasilitas di sini masih terbatas, seperti tidak adanya toilet karena belum dikelola secara sempurna.

Untuk mencapai Pantai Nunggalan dari Bandara I Gusti Ngurah Rai, diperlukan waktu sekitar 55 menit dengan jarak tempuh 21 km.

Keindahan Pantai Nunggalan

Pantai Nunggalan di Bali dikenal dengan ombaknya yang cukup besar. Suasananya yang sepi dan tidak seramai pantai-pantai terkenal lainnya di Pulau Dewata, menjadikan pantai ini tempat yang ideal untuk mereka yang mencari ketenangan.

Sebelum mencapai pantai, pengunjung harus melewati jalur yang naik dan turun. Namun, tak perlu khawatir, di sepanjang jalur ini terdapat pedagang yang menjual makanan dan minuman, sehingga pengunjung dapat beristirahat sejenak.

Daya Tarik Pantai Nunggalan

1. Bangkai Kapal

Di pantai ini terdapat bangkai kapal yang dicat ulang, menjadi spot foto favorit bagi pengunjung. Meskipun bentuk kapal tidak utuh karena beberapa bagian hilang, namun tetap menarik untuk dipotret.

2. Suasana Private

Pantai ini tidak banyak dikunjungi orang, sehingga suasananya cukup sepi dan private. Suara deburan ombak yang keras menambah kesan menenangkan.

3. Pemandangan Pantai

Pantai ini memiliki pasir putih yang halus dan bersih. Batu karang dan tebing yang tidak terlalu tinggi menambah keindahan pemandangan sejauh mata memandang.

Pengunjung dapat duduk di tempat berjemur yang lengkap dengan payung sambil menikmati keindahan pantai.

Pantai Nunggalan termasuk salah satu hidden gem di Uluwatu karena lokasinya berada di balik tebing karang. Suasana sepi membuat pengunjung serasa memiliki pantai pribadi.

Meski harus menyusuri bukit karang untuk mencapainya, keindahan pantai ini akan membayar segala usaha yang telah kamu lakukan. Pasir putih dan perbukitan hijau menyambut pengunjung dengan hangat.

Keberadaan bangkai kapal di salah satu sisi pantai menambah daya tarik tersendiri.

Bangkai kapal ini menjadi spot foto yang menjadi favorit wisatawan, tampak Instagramable dengan lukisan mural yang menghiasinya.

BACA JUGA: Menikmati Keindahan Pantai Laguna Lembupurwo di Kebumen

Area pantai yang masih sepi pengunjung menjadi keuntungan tersendiri bagi Anda yang ingin mencari ketenangan. Anda juga bisa menjelajahi Pantai Nunggalan dari ujung ke ujung dengan leluasa.

Jadi, jangan ragu lagi untuk menikmati keindahan pantai, dan ketenangan di Nunggalan beach yang ada di pesisit Bali Selatan ini.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
KECURANGAN UTBK SNBT 2025
2 Hari UTBK-SNBT 2025, Panitia SNPMB Temukan 14 Kecurangan
KPU PSU
KPU Beri Pesan Khusus untuk Calon yang Kalah pada PSU!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.