Link Live Streaming Arsenal vs Crystal Palace Selain Yalla Shoot

Penulis: haqi

Arsenal
(Screenshoot/Vidio)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Arsenal akan menjamu Crystal Palace di Emirates Stadium dalam lanjutan pekan ke-34 Premier League 2024/2025. Pertandingan Liga Inggris antara Arsenal vs Crystal Palace ini dijadwalkan berlangsung pada Kamis (24/4/2025) pukul 02.00 WIB.

Memasuki fase akhir kompetisi, Arsenal masih memiliki peluang tipis untuk mengejar gelar juara meski tertinggal 13 poin dari Liverpool yang memuncaki klasemen sementara. Kemenangan atas Palace akan menjadi upaya terakhir The Gunners untuk menunda pesta juara tim Merseyside tersebut.

Tim asuhan Mikel Arteta baru saja meraih kemenangan meyakinkan 4-0 atas Ipswich Town akhir pekan lalu, yang setidaknya memperpanjang asa mereka untuk tetap bersaing di papan atas. Hasil tersebut juga menjadi suntikan moral penting menjelang duel melawan Palace.

Sementara itu, Crystal Palace datang ke Emirates dengan hasil kurang memuaskan setelah bermain imbang tanpa gol melawan Bournemouth. Pertandingan itu juga diwarnai kontroversi keputusan wasit, menambah catatan inkonsistensi tim asuhan Oliver Glasner musim ini.

The Gunners menunjukkan performa solid usai keberhasilan mereka menyingkirkan Real Madrid di Liga Champions dan melanjutkannya dengan kemenangan di liga domestik. Meskipun begitu, padatnya jadwal pertandingan membuat manajemen rotasi pemain menjadi faktor krusial, terlebih mereka akan menghadapi PSG akhir bulan ini.

Crystal Palace sendiri memiliki rekor cukup baik di derby London musim ini mereka meraih tiga kemenangan, namun kekalahan dari Arsenal di Carabao Cup dan pertemuan pertama Premier League menjadi catatan bahwa laga nanti tidak akan mudah. Terlebih, lini depan Palace saat ini sedang mengalami kebuntuan, kemudian tekanan menuju semifinal Piala FA di Wembley juga bisa memengaruhi fokus tim.

Pertandingan diprediksi akan berjalan cukup sengit, tapi melihat kualitas dan kedalaman skuad Arsenal memberi mereka keunggulan tersendiri. Jika mampu menjaga konsentrasi dan efisiensi di lini depan, Arsenal bisa berpeluang mempertahankan asa dalam perebutan gelar meski hanya sementara.

BACA JUGA:

Watts Ragukan Peluang Arsenal Datangkan Kingsley Coman Musim Panas Ini

Arsenal Permalukan Real Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu

Link Live Streaming Arsenal vs Crystal Palace

Bagi penggemar sepak bola yang ingin menyaksikan laga ini secara langsung, pertandingan malam ini bisa diakses langsung melalui layanan link live streaming resmi Vidio selain yalla shoot. Berikut detailnya:

(Haqi/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pembacaan tuntutan SYL (1)
Kasasi Ditolak, SYL Dieksekusi KPK di Lapas Sukamiskin
Ghea Indrawari
Geger! Justin Bieber Follow Ghea Indrawari, Begini Reaksinya 
Aldy Maldini
Bongkar Modus! DJ Putry Poyz Ngaku Jadi Korban Penipuan Aldy Maldini, Uang Jutaan Raib!
KPID Jabar dan Pemkot Bandung Siap Jaga Penyiaran Lokal
KPID Jabar dan Pemkot Bandung Siap Jaga Penyiaran Lokal
Pelaku pencurian motor
Polisi Bekuk Pelaku Pencurian Motor yang Lukai Warga di Muara Angke Jakut
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming AC Milan vs Bologna Final Coppa Italia 2024/25 Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Harga Tiket Timnas Indonesia Vs China, Cek Cara Belinya
Barcelona
Link Live Streaming Derby Catalan Espanyol vs Barcelona Selain Yalla Shoot
Ledakan amunisi Garut
TNI AD Beri Peluang Anak Korban Ledakan Amunisi di Garut Jadi Tentara
Gempa Magnitudo 5,9 Guncang Wetar Maluku Barat Daya
Gempa Magnitudo 5,9 Guncang Wetar Maluku Barat Daya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.