Langgar Aturan, 10 Tempat Wisata di Bogor Disegel KLH

10 Tempat Wisata di Bogor Disegel KLH
Bobocabin Gunung Mas Puncak, Bogor salah satu lokasi yang di pasang Plang Pengawasan oleh Kementerian Lingkungan Hidup (Radio Republik Indonesia)

Bagikan

BANDUNG TEROPONGMEDIA.ID — Diduga melanggar aturan di kawasa Bogor, Jawa Barat, Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) telah menyegel sembilan tempat wisata. KLH setidaknya telah memasang plang pengawasan ke 10 lokasi objek wisata di Bogor, pekan ini.

Setelah pengawasan, pihak manajemen yang tempatnya dipasangi plang pengawasan diminta menandatangani dokumen berita acara. Pihak KLH meminta seluruh operasional objek wisata yang dipasangi plang pengawasan dihentikan.

“Karena kita lihatnya dari sudut pandang lingkungan.Kita melarang ini karena pertimbangan untuk menghindari terjadinya kerusakan yang lebih parah, baik itu bagi alam, lingkungan maupun juga manusia,” kata Deputi Gakkum KLH Irjen Pol Rizal Irawan, Minggu (15/3/2025).

Rizal mengungkapkan, penghentian dilakukan sampai dapat petunjuk dari ahli tentang hal apa yang mesti diperbuat masing-masing pengelola objek wisata. Rizal memastikan para ahli minimal bekerja selama dua minggu untuk memberikan rekomendasi atau petunjuk.

“Tentunya setiap area berbeda, apakah hanya melengkapi izin atau melengkapi fasilitas sarana prasarana. Atau mungkin paling parah pembongkaran,” kata Rizal.

Adanya pemasangan Plang Pengawasan mendapatkan reaksi dari pengelola di salah satu lokasi wisata. Head of Business Relation PT Bobobox Mitra Indonesia Dennis Depriadie memastikan aktifitas operasional tetap berjalan.

Dennis juga menekankan, pihaknya mematuhi semua prosedur perizinan yang berlaku agar bisa beroperasi. Ia mengklaim, semua dokumen perizinan telah dilengkapi sejak mereka beroperasi, baik di pemerintah pusat ataupun Pemkab Bogor.

“Pastinya dari sisi operasional sih tetap berjalan, sekarang akan lanjut lagi dengan tim dari Lingkungan Hidup. Apa berita acaranya, outputnya, kami pun akan coba menjawab hal-hal yang menurut kami itu memang valid ya,” kata Dennis saat dikonfirmasi.

Ia menegaskan, bobocabin yang merupakan glamping yang dikelolanya tidak menempati areal kebun teh yang aktif, melainkan semak-semak. Di samping itu, dengan mengaplikasikan teknologi modular, hanya empat persen permukaan atas lahan seluas 1,2 hektare.

“Bangunan yang kami dirikan tidak mengganggu resapan air. Tidak seperti konvensional hotel yang heavy dengan bangunannya yang masif, kami betul-betul modular dengan pake cakar seperti itu,” ujarnya.

Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq menjelaskan, pemasangan plang tersebut lantaran objek berdiri di kawasan hulu DAS Cikeas dan Cileungsi. Dimana luas DAS Bekasi mencapai 145 ribu hektare dengan segmen puncak seluas 28 ribu hektare.

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.