Kymco iONEX Tawarkan Sistem Tukar dan Sewa Baterai, Menarik?

KYMCO Ionex
(Dok.Kymco)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Merek roda dua asal Taiwan, Kymco untuk konsumen di Indonesia menawarkan motor listrik iONEX dengan sistem Battery Swap Station (BSS).

BSS bukan sekadar stasiun penukaran baterai biasa. Sistem ini didesain dengan mempertimbangkan kemudahan dan keamanan pengguna.

Sistem Tukar Baterai Kymco iONEX

(Dok.Kymco)

BACA JUGA: Penampakan Motor Listrik Terbaru Kymco di PEV 2023

Melanismenya, penukaran baterai dapat dilakukan dengan cepat dan mudah tanpa perlu scan QR atau membuka tutup pintu. Selain itu, sistem BSS dilengkapi dengan teknologi canggih yang memastikan baterai yang diambil selalu dalam kondisi prima.

Kymco tidak hanya membidik konsumen individu, tetapi juga membuka peluang bisnis menarik bagi para pengusaha Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Sistem Sewa bagi UMKM

Dengan skema sewa baterai seharga Rp9.000.000 per tahun, UMKM dapat menikmati mobilitas hemat biaya tanpa perlu memikirkan pembelian, perawatan, atau penggantian baterai. Hal ini tentunya dapat meningkatkan efisiensi dan keuntungan bisnis mereka.

Kymco iONEX menawarkan dua varian, yaitu i-One dengan harga Rp24.700.000 on the road Jakarta, mampu melaju hingga 50 kilometer per jam dengan daya tempuh 50 km. Sedangkan varian i-One Dihargai Rp27.400.000 OTR Jakarta, memiliki kecepatan maksimum 49 km per jam dan daya tempuh 90 mm.

Kymco tidak hanya bermaksud menjadi pemain tunggal dalam revolusi mobilitas ramah lingkungan ini. Mereka juga membuka peluang kerja sama yang luas bagi berbagai pihak, termasuk kesempatan bagi produsen motor listrik untuk menggunakan jaringan BSS Kymco iONEX.

“Battery Swap Station yang kami miliki memiliki sistem yang terjamin keamanannya, sehingga konsumen tidak perlu khawatir akan mendapatkan baterai yang dalam kondisi bermasalah. Penukaran baterai sangat mudah, dan tidak memerlukan waktu lama,” ujar Presiden Director Kymco, Chen Jung Lung dalam keterangan resminya.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Dolar ke Rupiah
Nilai Tukar Rupah ke Dolar AS Hari Ini Kamis 4 Juli 2024
Mateo Kocijan Jadi Amunisi Baru Persib
Mateo Kocijan Jadi Amunisi Baru Persib Bandung
Alberto Rodriguez Tinggalkan Persib
Resmi! Alberto Rodriguez Tinggalkan Persib demi Tim Lain
Patung Terbesar di Bali
Seni dan Simbol Patung Garuda Wisnu Kencana Bali
Puncak Sikunir
Tiket Masuk, Lokasi dan Sejarah Puncak Sikunir Wonosobo
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Jadwal Perempat Final Copa America 2024
Jadwal Perempat Final Copa America 2024
Brasil Tanpa Vinicius Junior Hadapi Uruguay
Brasil Tanpa Vinicius Junior Hadapi Uruguay pada Perempat Final Copa America 2024
Matthijs De Ligt Sepakat Gabung Manchester United
Lampu Hijau Bayern Munich, Matthijs De Ligt Sepakat Gabung Manchester United
Lautaro Martinez Terdepan Top Skor Copa America 2024
Penyerang Argentina Lautaro Martinez Terdepan, Top Skor Copa America 2024