Kunjungi Bandung, Jokowi ‘Ngopi’ Bareng Ridwan Kamil di Pasar Kreatif Jawa Barat

Presiden Jokowi kunjungi Pasar Kreatif Jawa Barat bersama Gubernur Ridwan Kamil, Selasa 11-7-2023
Presiden Jokowi kunjungi Pasar Kreatif Jawa Barat bersama Gubernur Ridwan Kamil, pada Selasa (11/7/2023) malam. (Foto: Antara)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Belum lama peresmiannya oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Pasar Kreatif Jawa Barat dikunjungi oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), pada Selasa (11/7/2023) sekitar pukul.18.40 WIB. Pasar khusus bursa produk UMKM ini berada di Jalan Pahlawan, kawasan Cikutra Kota Bandung.

Presiden Jokowi bahkan menyempatkan diri menikmati kopi di Pasar Kreatif Jawa Barat tersebut, satu meja dengan Ridwan Kamil dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Pada Selasa siang, Jokowi meresmikan jalan Tol Cisumdawu (Cileunyi-Sumedang-Dawuan) di Twin Tunnel atau terowongan kembar Tol Cisumdawu, di kawasan Rancakalong, Sumedang. Sebelum peresmian, Jokowi meninjau fasilitas dan aktivitas Bandara Internasional Kertajati di Kabupaten Majalengka.

Di pasar kreatif, Jokowi meninjau sejumlah gerai butik fesyen hingga kuliner produk UMKM, sambil menyapa masyarakat.  Presiden rupanya penasaran dengan gerai kedai kopi bernama Jabarano Coffe yang berlokasi di dekat gapura Pasar Kreatif Jawa Barat.

Di gerai itulah Jokowi menikmati kopi satu meja bersama Ridwan Kamil dan Erick Thohir. Sementara itu para pejabat lainnya pun turut mencicipi makanan dan minuman dari kedai kopi tersebut di meja lainnya.

Setelah selesai, Presiden pun pergi dari lokasi tersebut menggunakan mobil kepresidenan bersama Ridwan Kamil sekitar pukul 19.30 WIB.

Adapun Pasar Kreatif Jabar berdiri di atas lahan milik Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang disediakan sebagai pusat pemasaran dan pengembangan ekonomi kreatif berbasis UMKM di Jawa Barat.

BACA JUGA: Bukan Ganjar, Jokowi Dukung Prabowo di Pilpres 2024?, Ini Kata Pengamat

(Aak)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.