KPU Sulut: Tidak Ada Sukses Pemilu Tanpa Peran Media

Foto - Web -

Bagikan

MANADO, TM.id : Tidak ada sukses pemilu tanpa peran media. Demikian disampaikan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Utara (Sulut) Amrain Razak.

Ia berharap pers dapat menyajikan berita edukatif, mendidik kepada masyarakat menjelang Pemilu 2024.

“Sebagai penyelenggara pemilu kami ingin pers menyajikan berita lebih edukatif mendidik terutama terkait dengan tahapan penyelenggaraan pemilu,” kata Amrain saat ‘Media Gathering’, di Manado, melansir Antara, Jumat (23/12/2022).

Pers menurut pria yang pernah berprofesi sebagai wartawan salah satu media di Sulut tersebut, adalah mitra kerja KPU provinsi untuk suksesnya penyelenggaraan pemilu tahun depan.

“Dengan pers apa pun informasi terkait dengan tahapan dan penyelenggaraan pemilu itu bisa tersampaikan kepada masyarakat,” ujarnya.

Komisioner KPU, menurut dia, hanya lima orang, tapi dengan kehadiran teman-teman pers informasi tersebut bisa tersosialisasi lebih jauh dan luas.

“Tidak ada sukses pemilu tanpa peran media,” tandas Amrain.

Pada pemilu sebelumnya, peran pers sangat signifikan dimana capaian tingkat partisipasi pemilih di Sulut bisa melebihi angka pencapaian tingkat nasional.

“Saya yakin peran pers pada pemilu tahun 2024 mendatang juga akan maksimal,” ujarnya lagi.

Saat ini tahapan yang akan bergulir yaitu pencalonan DPD, panitia pemungutan suara, pemutakhiran data pemilih, karena itu dia berharap semua informasi tersampaikan secara baik dan luas.

Dia berharap, sinergi yang terbangun antara penyelenggara pemilu dengan pers akan memberikan kontribusi positif bagi tahapan penyelenggaraan pemilu pada tahun 2024 mendatang di provinsi berpenduduk lebih 2,4 juta jiwa tersebut.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Perempat Final Denmark Open 2024
Piala Sudirman 2025: Saatnya Generasi Muda Unjuk Gigi, Indonesia Siap Ukir Sejarah di Xiamen
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.