KPU Jaksel Sambangi Sandiaga Uno Cocokan Data Pemilih

sandiaga uno
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Selatan mengunjungi kediaman Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Selong, Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat (24/2/2023).

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Selatan menemui Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, untuk mencocokan data pemilih pada Pemilu 2024 di kediamannya di Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat (24/2/2023).

Ketua KPU Jakarta Selatan, Agus Sudono mengatakan, kesannya bertemu dengan sosok pria yang akrab dipanggil Bang Sandi itu menyambut rombongan dengan penuh kehangatan.

Agus mengharapkan, kedatangan KPU ke kediaman Sandiaga Uno bisa membuat masyarakat semakin sadar dan ikut berperan dalam menyukseskan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih untuk Pemilu 2024.

Menurut dia, di beberapa kawasan perumahan elit dan apartemen di Jakarta Selatan, Pantarlih sulit untuk melakukan coklit. “Pak Menteri saja dengan senang hati membuka pintunya untuk dicoklit oleh Pantarlih. Saya berharap masyarakat lain juga melakukan hal sama,” katanya.

Karena itu, pihaknya mengimbau warga untuk turut serta menyukseskan kegiatan coklit data pemilih untuk Pemilu 2024.

BACA JUGA: Jelang Mubes, Partai Aceh Masih Kekosongan Kandidat Ketua Umum

“Masih ada sebagian masyarakat yang tidak mau ditemui oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih), padahal hanya perlu tiga sampai lima menit saja untuk coklit,” katanya.

Sandiaga Uno mengapresiasi pelayanan KPU Jakarta Selatan yang cepat dan terpercaya dalam melakukan coklit. “Adanya partisipasi dari segala pihak bisa menjadi salah satu indikator kesuksesan pemilu dengan data yang berkualitas,” ujar Sandiaga Uno.

Salah satu petugas Pantarlih, Avirah Zahrah Asmoro mengaku bahagia bisa bertemu langsung dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk pertama kali.

“Seneng banget bisa ketemu langsung dengan Pak Sandi,” ungkap Avirah.

Pantarlih KPU Kota Jakarta Selatan terus bergerak melakukan coklit. Total ada 1.774.640 data pemilih yang diverifikasi oleh Pantarlih se-Kota Jakarta Selatan yang tersebar di 6.704 TPS.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.