KPU dan Dinkes Kota Bandung Bakal Pantau Kesehatan Petugas KPPS

KPU Kota Bandung Berkolaborasi dengan Dinkes demi Jaga Kesehatan Petugas KPPS. (Foto: Rizky Iman/Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Ketua KPU Kota Bandung Wenti Frihadianti mengungkapkan, pendaftaran dan seleksi petugas KPPS dilakukan terbuka mulai dari proses administrasi hingga tes kesehatan. 

Ia mengaku telah bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung untuk mengecek kesehatan para petugas KPPS.

“Kita dari awal pendaftaran dilakukan secara terbuka untuk proses tahapan seleksi,” kata Wenti Frihadianti, Kamis (25/1/2024).

BACA JUGA: Antisipasi KPU Kota Bandung Jaga Logistik Pemilu dari Kerusakan saat Musim Hujan

Wenti menyebut, persyaratan melampirkan riwayat kesehatan baru dilakukan pada pemilu tahun 2024. Sedangkan pada pemilu tahun 2019 sebelumnya tidak ada persyaratan tersebut.

Selain itu, pihaknya juga akan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung akan menyediakan vitamin untuk para petugas KPPS. Suplemen dan vitamin diberikan guna mengantisipasi petugas mengalami kelelahan dan meninggal dunia seperti yang terjadi tahun 2019.

“Ke depan, bekerja sama dengan dinkes untuk penyediaan vitamin mengantisipasi supaya mengurangi seperti tahun 2019. Suplemen dan vitamin dari dinkes,” ucapnya.

Ia menambahkan, petugas puskesmas akan tetap berjaga selama hari pencoblosan hingga penghitungan suara. Apabila terdapat petugas KPPS yang kelelahan atau sakit akan segera ditangani.

BACA JUGA: KPU Kota Bandung Tekankan Pemilih Pemula Pakai Hak Suara

“Kita mengantisipasi untuk menjaga kesehatan itu disupport dengan adanya suplemen atau vitamin dari dinkes. Untuk puskesmas sendiri itu insya’allah kalau di hari H mereka peka jadi kalau misalkan sudah merasa tidak enak badan bisa ditangani langsung,” imbuhnya. 

(Rizky Iman/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva