Kontra Persis Solo, Bobotoh Jangan Lagi Bikin Persib Kebobolan 25Juta!

bobotoh, persib bandung, stadion manahan solo, persis solo
Vice President Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat. (Foto: Laman Resmi Persib Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persib Bandung tak bosan untuk kembali mengingatkan Bobotoh untuk tidak menonton di Stadion Manahan, Solo pada Selasa, 8 Agustus 2023 di laga kontra Persis Solo.

Komisi Disiplin PSSI selalu berhasil mendeteksi adanya suporter yang menonton di kandang tim lawan tim kesayangannya.

Menurut aturan Kode Disiplin PSSI, hal itu merupakan pelanggaran yang berujung pada sanksi denda bagai kedua pihak, baik klub tamu maupun Panpel Pertandingan tim tuan rumah.

Persib Bandung mengalami sanksi denda Rp25 juta dari Komdis usai laga kontra Persik Kediri, setelah terdeteksi hadirnya bobotoh Persib di Stadion Brawijaya Kediri.

BACA JUGA: Jelang Persib Kontra Persis Solo, Bojan Hodak Fokus ke 2 Hal Paling Krusial

Bobotoh Jangan Hadir di Stadion Manahan Solo

Menjelang Persib Bandung vs Persis Solo pada Selasa 8 Agustus, Manajemen Persib Bandung meminta dengan tegas agar Bobotoh berperan aktif dalam menjaga kondusivitas jalannya kompetisi Liga 1 2023/2024.

Caranya, dengan tidak mendatangi Stadion Manahan Solo,di mana Persis Solo kontra Persib Bandung itu berlangsung.

Peringatan tersebut disampaikan Persib melalui Vice President Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat. Ia mengatakan kompetisi Liga 1 2023/2024 menerapkan regulasi baru untuk mengatur suporter.

Regulasi itu tertuang pada pasal 51 ayat 6 kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 dan pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023 yang mengatur tentang larangan suporter tim tamu hadir di pertandingan tandang.

Andang berharap pelanggaran yang dilakukan Bobotoh pada laga Persib kontra Persik Kediri tak kembali terulang. Pasalnya dengan keberadaan Bobotoh di laga tersebut memang dilarang dan Persib harus menerima sanksi denda Rp 25 juta oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.

Andang menambahkan pelanggaran ini bukanlah semata denda belaka. Pasalnya ini akan berdampak lebih besar lagi dan sekaligus mengancam masa depan kompetisi sepak bola Indonesia, ke depan.

BACA JUGA: Persis Solo vs Persib Bandung, Ini Peran Vital Bek Muda Faqih Maulana

Ia juga meminta Bobotoh untuk sementara menahan hasratnya untuk mendukung langsung secara langsung. Itu juga salah satu bentuk menghormati tuan rumah dan regulasi soal larangan kehadiran suporter tamu di laga tandang.

“Ini bukan semata denda yang kemungkinan bakal semakin besar jika pelanggaran serupa diulang, namun lebih ke menghormati serta mematuhi regulasi larangan suporter tamu datang yang sudah ditetapkan,” kata Andang dalam rilis yang diterima pada Senin, 7 Agustus 2023.

Lebih lanjut Andang memastikan, Persib tidak akan segan untuk terus mengingatkan Bobotohnya agar tidak memaksakan diri datang ke kandang lawan. Untuk saat ini, kata Andang, Persib akan sangat menghargai dukungan Bobotoh dari rumah atau nonton bareng untuk partai tandang.

(RF/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva