BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Kolaborasi Perumda Pasar Juara bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, serta jajaran TNI/Polri menggelar kegiatan Bebersih Pasar di Pasar Induk Gedebage, Kamis (3/10/2024).
Kegiatan tersebut digelar serentak di seluruh unit pasar di Kota Bandung dalam rangka Hari Jadi ke-79 TNI dan Hari Jadi ke-214 Kota Bandung (HJKB 214).
Asisten 2 Perekonomian dan Pembangunan Kota Bandung, Eric M. Attauriq menyambut baik kegiatan tersebut.
Menurutnya, ini bukan sekadar seremoni HUT TNI dan HJKB 214, namun merupakan kebutuhan bagi masyarakat Kota Bandung.
“Apresiasi untuk Perumda Pasar sudah menggelar kegiatan ini. Kami berpesan, upayakan pengolahan di hulu. Upayakan pemisahan dan pengolahan,” kata Eric M. Attauriq, Kamis (3/10/2024).
Eric pun menginformasikan, saat ini pengolahan sampah di Kota Bandung perlu mendapat perhatian. Pasalnya, titik hilir pengolahan sampah yang berlokasi di TPA Sarimukti dikabarkan akan kembali mengalami pembatasan ritase.
Eric mewakili Penjabat Wali Kota Bandung akan rapat bersama Sekretaris Daerah Jawa Barat dan Kepala Daerah se-Bandung Raya, untuk menemukan solusi pencegahan apabila pembatasan ritase sampah kembali diberlakukan di TPA Sarimukti.
Oleh karena itu, pada kesempatan tersebut, Eric pun meminta semua pihak membuka mata dan melanjutkan tren positif pengolahan sampah mandiri.
“Kunci dari penanganan sampah yaitu penanganan di hulu. Sebab di hilirnya, TPA Sarimukti ini kemungkinan akan mengalami pembatasan dan overload,” ucapnya
“Sehingga kegiatan hari ini bukan sebatas perayaan hari jadi, namun bagaimana mengedukasi diri kita sendiri. Termasuk mengajak peran serta unsur masyarakat dari pedagang, untuk bagaimana pengolahan di hulu,” tambahnya
Eric pun berharap, kejadian darurat sampah yang pernah menimpa Kota Bandung akibat ditutupnya TPA Sarimukti pada 2023 tidak terulang kembali.
“Saat itu, sekitar 21 hari TPA ditutup, dan kami perlu sembilan bulan untuk menata kembali (terkait angkutan sampah ke TPA). Sehingga jangan sampai hal ini terulang,” harapnya.
BACA JUGA: Musim Penghujan, Pemkot Bandung Ingatkan Masyarakat Tidak Buang Sampah Sembarangan
Sedangkan, Dirut Perumda Pasar Juara, Pradana Aditya Wicaksana menyebut, kegiatan tersebut merupakan sinergitas Perumda Pasar Juara, Pemkot Bandung, dan Kodim 0618/BS.
“Kami dengan pak Dandim mengagendakan Bebersih Pasar di seluruh unit pasar. Harapan kami, ini jadi wujud sinergisitas Perumda Pasar, Pemkot Bandung, serta TNI/Polri. Semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar serta berkelanjutan,” katanya
(Rizky Iman/Usk)