KKB Sandera dan Bunuh Pilot Selandia Baru, Jasad Dibakar Bersama Helikopter

pilot dibunuh KKB
(Dok.Polri)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Polisi menyampaikan, bahwa Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) alias kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua menyandera dan membunuh pilot asal Selandia Baru, Glen Malcolm Conning.

Mereka juga membakar satu unit helikopter milik  PT. Intan Angkasa Air Service jenis IWN, MD 500 ER PK, di Distrik Alama, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, pada Senin (05/08/2024) sekitar pukul 10:00 WIT.

“Kejadian tersebut terjadi saat helikopter tiba di Distrik Alama, Kabupaten Mimika, dengan membawa empat penumpang yaitu dua orang dewasa (nakes) dan satu bayi serta satu anak dari Bandara Moses Kilangin Timika tujuan Distrik Alama,” kata Kepala Satgas Damai Cartenz, Brigjen Pol. Dr. Faizal Ramadhani dalam keterangannya, dikutip Selasa (6/8/2024).

BACA JUGA: Lagi-lagi Aksi Kriminal KKB Bunuh 1 Warga Sipil dan Bakar Truk di Yahukimo

Juru bicara TPNPB-OPM, Sebby Sambom menyatakan, pihaknya masih belum dapat mengkonfirmasi keterangan dari polisi terkait tuduhan penyanderaan dan pembunuhan terhadap pilot bernama Glen Malcolm Conning itu.

Kepala Satgas Humas Operasi Damai Cartenz, Kombes Pol. Dr. Bayu Suseno menambahkan, pihaknya menerima informasi terkait penyanderaan dan pembunuhan itu dari saksi berinisial D.

Awalnya, kata Bayu, kejadian sekitar pukul 09.30 WIT saat helikopter yang diterbangkan oleh pilot Glen Malcolm Conning dicegat oleh kelompok TPNPB menggunakan senjata api.

Lalu, pilot dan penumpang, dipaksa turun dan dikumpulkan di lapangan sekitar lokasi pendaratan.

Setelah itu, kelompok TPNPB melakukan pembunuhan terhadap pilot. Lalu, jasad korban dibawa ke helikopter dan dibakar bersama helikopter.

Berdasarkan informasi dari lapangan, para penumpang dintakan selamat.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Kafe bunga
Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

4

PP PERSIS Tegaskan Netral di Pilkada Kabupaten Bandung

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya