JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Mobil listrik pertama dari PT Indomobil Energi Baru (IEB) sebagai Agen Pemegang Merek (APM) GAC Aion, Y Plus hadir dengan berbagai keunggulan. Dengan harga yang tidak mencapai Rp500 juta, produsen mengklaim sangat cocok untuk masyarakat Indonesia.
Aion Y Plus tersedia dalam dua varian, Exclusive dan Premium, dengan kapasitas baterai yang berbeda. Varian Exclusive memiliki baterai 50,6 kWh dengan jarak tempuh hingga 410 km, sementara varian Premium memiliki baterai 63,2 kWh dengan daya jelajah hingga 490 km.
Kelebihan Aion Y Plus
BACA JUGA: Pembaruan Toyota Rush GR Sport Memancar, Efesiensi BBM Tercapai!
Daya konsumsi energi sekitar 13,9 kWh per 100 km, varian Premium dapat menempuh perjalanan dari Jakarta ke Bandung dan kembali tanpa perlu mengisi daya di tengah jalan.
Mobil ini dilengkapi dengan teknologi i-pedal, memungkinkan akselerasi dan deselerasi dengan satu pedal, meningkatkan efisiensi berkendara hingga 92 persen.
Pengisian daya menggunakan charger tipe CCS2, yang kompatibel dengan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di seluruh Indonesia.
Baterai Tahan dari Panas
Lalu, dari sisi teknologi menamamkam baterai canggih, Magazine Battery, yang mampu menahan panas hingga 1.400 derajat Celsius. Setiap sel baterai menawarkan efisiensi lebih tinggi dalam menahan panas, dengan sistem keselamatan yang menjamin keamanan dari segi sel, modul, dan paket baterai.
Beralih ke bagian dalam interior Aion Y Plus juga menunjukkan kenyamanan maksimal. Kursi depan bisa rebah hingga rata dengan kursi belakang, menyediakan ruang istirahat yang nyaman dalam perjalanan jauh. Kelebihan lainnya, jarak kursi yang luas dan pintu yang bukaan pintu fleksibel hampir 90 derajat memudahkan masuk dan keluar kendaraan.
Kursi belakang yang dapat dilipat memberikan kapasitas bagasi hingga 1.200 liter, memenuhi kebutuhan akan ruang penyimpanan yang besar bagi masyarakat Indonesia.
Membedah sisi fitur, Aion Y Plus dengan fitur-fitur canggih seperti sistem sensor Integrated Body Control Module (IBCM), kamera panorama 360 derajat, keyless start, dan Intelligent Voice Control. Teknologi Advanced Driver Assistance System (ADAS) meliputi, yang meliputi:
- Adaptive Cruise Control with Stop and Go (ACC S&G)
- Traffic Jam Assist (TJA)
- Intelligent Cruise Assist (ICA)
- Forward Collision Warning (FCW)
- Automatic Emergency Braking (AEB)
- Lane Departure Warning (LDW)
- Lane Keeping Assist (LKA)
Aion Y Plus memiliki desain lampu depan Angel’s Wing yang futuristik dan lampu belakang Skyline Through-Type yang minimalis dan estetis. Mobil ini menawarkan 32 warna pencahayaan kabin dengan delapan tingkat kecerahan, yang dapat berubah mengikuti irama musik dari pemilik.
GAC Aion menyediakan tujuh pilihan warna eksterior dan dua pilihan warna interior. Pembeli dapat memilih kombinasi warna sesuai preferensi, menjadikan setiap unit Aion Y Plus unik.
(Saepul/Budis)