Keseruan DI Edutainment: Wisata Edukasi Kedirgantaraan Untuk Pelajar dan Masyarakat

DI Edutainment
Foto (Teropong Media)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: DI Edutainment wisata edukasi kedigantaraan untuk pelajar dan masyarakat. Lebih dari itu, DI Edutainment memberikan pengalaman interaktif bagi anak-anak dan remaja yang ingin menjelajahi dunia penerbangan.

Melalui area static display pesawat, mengundang pengunjung untuk merasakan langsung pesona kendaraan udara buatan PT Dirgantara Indonesia.

Dalam area static display, anak-anak dan remaja dapat tidak hanya melihat, tetapi juga merasakan pesawat-pesawat yang dipamerkan dalam stand.

BACA JUGA: Amazing Artgames Museum 3D Terbesar di Dunia, Pecinta Lukisan Wajib ke sini

Pengalaman ini memberikan gambaran nyata tentang kehebatan teknologi penerbangan yang telah diciptakan oleh PT Dirgantara Indonesia. Dari pesawat tempur hingga pesawat komersial, setiap kendaraan udara memiliki cerita dan desain unik yang memikat para pengunjung.

Humas Komite TJSI, Kerry Apriawan mengungkapkan, pengunjung juga memiliki kesempatan untuk masuk langsung ke dalam kabin pesawat. Pengalaman ini memberikan sensasi mendalam tentang bagaimana rasanya berada di dalam pesawat dan melihat dunia dari ketinggian. Bagi anak-anak yang bercita-cita menjadi pilot, momen ini bisa menjadi langkah awal untuk menggapai mimpi mereka.

Melalui wisata sarat manfaat ini, pengunjung diberikan kesempatan untuk menyaksikan aktivitas di sekitar bandara. Dari pemeliharaan hingga perbaikan pesawat, pengunjung dapat melihat proses-proses yang jarang terlihat oleh masyarakat umum. Hal ini memberikan wawasan mendalam tentang industri penerbangan dan kerja keras di balik layar.

Bagi yang ingin lebih mendalami dunia penerbangan, wisata yang dibesut DI Edutainment ini menyediakan Factory Tour dengan durasi jelajah sekitar 40 menit. Pengunjung dapat membeli tiket untuk tur ini melalui halaman https//opaper.app/di_edutainment.

Tur ini membawa pengunjung melihat lebih dekat proses pembuatan pesawat dan memahami bagaimana setiap detail dirancang dan diproduksi.

Pengunjung yang sudah membeli tiket Factory Tour akan disuguhkan dengan pengalaman yang tak terlupakan. Dari melihat beragam pesawat di area static display, berfoto di mockup gallery, hingga merasakan pengalaman mengendalikan pesawat melalui CN235 cockpit. Semua itu menjadikan Factory Tour sebagai paket lengkap yang memberikan edukasi dan hiburan sekaligus.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
masjid agung keraton kasepuhan cirebon
Menelusuri Jejak Ratu Ayu Pakungwati, Cikal Bakal Perkembangan Kesultanan Cirebon
adas motor honda
Honda Kembangkan ADAS Motor, Pertama Ada di Roda Dua?
Dafit Ody
Dari Kediri ke Jepang: Perjalanan Dafit Ody Mengukir Prestasi di Dunia Robotika
Pasir Padaimut Gunung Manglayang - Instagram Deni Sugandi
Pasir Padaimut Digunduli, Jadi Biang Banjir Bandang di Bandung Timur
Biskita Kota Bogor
Biskita Kota Bogor Mulai Beroperasi Kembali 8 April 2025
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Valencia Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Barcelona vs Real Betis Selain Yalla Shoot

5

Jurnalis Media Online Tewas di Hotel Jakbar, Diduga Korban Pembunuhan
Headline
Wisatawan tewas tenggelam di kolam renang otel Turtagangga, Cipanas, Garut.
Wisatawan Tewas Tenggelam di Kolam Renang Tirtagangga Garut, Saksi: Tidak Ada Pertolongan dari Tim Hotel
Maling rumah
Pria diduga Maling Masuk Rumah Ditinggal Mudik, Netizen: Selamat anda Terkenal
Manchester United
Link Live Streaming Manchester United vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Prabowo Malaysia
Prabowo Segera Bertolak ke Malaysia Temui PM Anwar, soal Tarif Resiprokal AS?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.