Kenapa KPU Percepat Jadwal Pendaftaran Capres dan Cawapres? Simak Rinciannya

Interaksi Debat Capres-Cawapres
Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU). (Foto: Dok. KPU)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Rencana jadwal pendaftaran pasangan Pilpres 2024 dipercepat oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Mereka berencana mempercepat jadwal pendaftaran bagi pasangan capres dan cawapres itu. Bukan itu saja, masa waktu pendaftaran rencananya juga bakalan dipersingkat.

Berdasarkan dari draf rancangan Peraturan KPU (PKPU), jika pendaftaran capres cawapres bakalan dimulai di tanggal 10-16 Oktober 2023. Sementara untuk total durasi pendaftaran selama tujuh hari.

Sebelumnya kalau berdasarkan PKPU Nomor 3 Tahun 2022, tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilu 2024, masa pendaftaran akan dimulai tanggal 19 Oktober sampai 25 November 2023.

Dijelaskan oleh Komisioner KPU Idham Holik mengatakan kalau lembaganya sudah mempertimbangkan tanggal yang berkaitan dengan tahapan-tahapan Pemilu 2024.

BACA JUGA: Bukan Hanya Cak Imin, Ini Capres dan Cawapres Pernah Dipanggil KPK

Sampai pada akhrinya diputuskan kalau, pendaftaran capres cawapres akan dimulai tanggal 10 Oktober 2023.

“Dalam UU pemilu itu sudah diatur tahapan-tahapan mengenai berapa lama masa penerimaan pendaftaran presiden wakil presiden, berapa lama waktu verifikasi, berapa lama waktu klarifikasi, berapa lama waktu penggatian dokumen, pada akhirnya jatuh lah tanggal 10-16 Oktober 2023 sebagai masa pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden,” jelas Idham, Jumat (8/9/2023).

Sementara itu adapun jadwal lengkap pendaftaran capres cawapres sesuai dengan rancangan PKPU adalah sebagai berikut:

  1. Pengumuman pendaftaran: 7-9 Oktober 2023
  2. Masa pendaftaran: 10-16 Oktober 2023
  3. Verifikasi kelengkapan dan kebenaran dokumen administratif bakal calon tanggal 10-19 Oktober 2023
  4. Pemeriksaan kesehatan bakal calon tanggal 10-18 Oktober 2023
  5. Pemberitahuan hasil verifikasi terhadap kelengkapan dan kebenaran dokumen administrative tanggal 14-20 Oktober 2023
  6. Perbaikan dan/atau melengkapi syarat administrative yakni tanggal 16-22 Oktober 2023
  7. Penyerahan hasil perbaikan dan/atau kelengkapan persyaratan administrative tanggal 17-23 Oktober 2023
  8. Verifikasi hasil perbaikan dan/atau kelengkapan persyaratan administrative tanggal
  9. 17-24 Oktober 2023
  10. Pemberitahuan hasil verifikasi perbaikan dan/atau kelengkapan persyaratan administrative tanggal 17-25 Oktober 2023
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
SMAN 5 Karawang, BPBD Karawang, penyelamatan gempa bumi
Siswa SMAN 5 Karawang Dilatih Menyelamatkan Diri dari Bencana Gempa Bumi
Modena
Pilih Dispenser Air Pintar dari MODENA untuk Gaya Hidup Sehat yang Lebih Mudah
Chelsea
Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot
beasiswa pelaut
Perkuat SDM Pelaut, PIS Buka Program Beasiswa Crewing Talent Scouting
Ray-Ban-CWO-Meta
Meta Luncurkan Ray-Ban Glasses 2025, Hadirkan Fitur AI Canggih dan Desain Baru
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
ojol maling
Viral, Ojol Uber Maling Bawa Senpi di Tangerang: Hajaarrr!
Perahu Nelayan Dihantam Gelombang di Cipatujah, Seorang Nelayan Sempat Hanyut Sejauh 1 Km
Perahu Dihantam Gelombang di Cipatujah, Seorang Nelayan Sempat Terbawa Arus Sejauh 1 Km
Sungai Bekasi Tarumanegara
Mengembalikan Peradaban Sungai di Wilayah Bekasi, Layaknya Masa Kerajaan Tarumanegara
Persib Bandung
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.